Manfaat bersepeda tidak hanya membuat tubuh tetap aktif, tetapi juga memberi banyak efek positif bagi kesehatan fisik dan mental. Olahraga ini bisa dilakukan oleh siapa saja, baik sebagai sarana transportasi, aktivitas santai, maupun latihan yang lebih intens.
Dengan bersepeda secara rutin, kamu bisa mendukung gaya hidup sehat sekaligus membantu menurunkan risiko berbagai masalah kesehatan, seperti diabetes hingga penyakit jantung. Yuk simak selengkapnya untuk mengetahui manfaat bersepeda bagi tubuh dan mental!
Manfaat Bersepeda

Bersepeda memiliki banyak manfaat kesehatan sehingga membuatnya digemari banyak orang. Jika kamu masih belum tahu apa saja manfaatnya, simak penjelasan berikut.
1. Baik untuk Kesehatan Jantung
Bersepeda merupakan olahraga kardio yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung, paru-paru, dan sirkulasi darah sekaligus menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. Aktivitas ini juga dapat membantu menguatkan otot jantung dan mengurangi lemak dalam darah.
Jika dilakukan rutin, bersepeda bahkan dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi, meski tetap disarankan konsultasi ke dokter untuk saran medis yang tepat.
2. Membantu Menurunkan Berat Badan
Bersepeda secara rutin, terutama dengan intensitas tinggi dapat membantu menurunkan kadar lemak tubuh sehingga berat badan lebih terkontrol.
Beberapa studi juga menunjukkan bahwa menggabungkan bersepeda dengan latihan sprint dan kekuatan dapat meningkatkan metabolisme dan membentuk otot sehingga tubuh membakar lebih banyak kalori bahkan saat istirahat.
3. Menurunkan Risiko Terkena Kanker
Mengombinasikan pola makan sehat dengan bersepeda dapat membantu menurunkan risiko kanker. Orang yang tetap bugar hingga usia lanjut diketahui memiliki risiko lebih rendah terkena kanker paru dan kanker kolorektal.
Bagi pasien yang sedang menjalani pemulihan, bersepeda juga dapat membantu mengurangi efek samping pengobatan dan meningkatkan kualitas hidup.
4. Menjaga Kesehatan Otot dan Sendi
Bersepeda dapat membantu memperkuat berbagai kelompok otot, mulai dari kaki, bokong, paha, betis, pinggul, hingga area perut, lengan, dan bahu. Aktivitas ini juga ramah untuk persendian dan terbukti bermanfaat bagi penderita osteoartritis.
Baca juga: 11 Tips Bersepeda di Gunung Agar Tak Cepat Lelah
5. Mencegah Stroke
Bersepeda dapat membantu mengoptimalkan kinerja sistem kardiovaskular karena mampu memperkuat otot jantung dan meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh. Saat fungsi jantung dan pembuluh darah terjaga, risiko terkena stroke pun dapat berkurang.
6. Menurunkan Risiko Diabetes
Salah satu manfaat bersepeda setiap hari adalah membantu menurunkan risiko diabetes. Kurangnya aktivitas fisik diketahui merupakan salah satu kondisi kesehatan ini. Dengan bersepeda lebih dari 30 menit per hari, kamu bisa mulai kebiasaan hidup sehat yang membantu mencegah dan mengelola diabetes serta risiko penyakit lainnya.
7. Meningkatkan Kekuatan dan Kesimbangan
Manfaat bersepeda di pagi hari secara rutin membantu menjaga postur tetap tegak sehingga kekuatan, keseimbangan, dan koordinasi tubuh meningkat. Keseimbangan yang baik juga dapat mengurangi risiko jatuh dan patah tulang. Selain itu, bersepeda menjadi latihan yang ideal bagi penderita osteoartritis karena memberikan tekanan ringan pada persendian.
8. Baik untuk Kesehatan Mental
Apakah ada manfaat bersepeda bagi wanita dan pria? Semua kalangan dapat merasakan efek positif dari lebih banyak hormon dopamin yang dihasilkan setelah bersepeda. Hormon ini dapat meningkatkan rasa bahagia sehingga stres, kecemasan, dan gejala depresi bisa berkurang.
Sebuah studi menunjukkan bahwa pesepeda cenderung mengalami lebih sedikit masalah kesehatan mental dibanding mereka yang melakukan olahraga lain atau yang jarang bergerak.
9. Membantu Tidur Lebih Nyenyak
Bersepeda dapat membuat tubuh lebih rileks dan lelah secara alami sehingga kamu lebih mudah terlelap dan tidur lebih nyenyak. Meskipun begitu, sebaiknya jangan bersepeda terlalu dekat dengan waktu tidur, kurang lebih 60–90 menit sebelumnya. Aktivitas fisik yang mendekati waktu tidur justru dapat membuat tubuh tetap terjaga dan sulit tidur.
Tips Bersepeda
Sambil mendapatkan manfaat bersepeda, pastikan untuk memprioritaskan keamanan. Berikut beberapa tips bersepeda yang perlu diperhatikan:
- Periksa kondisi sepeda sebelum dipakai, termasuk rem dan ban, agar terhindar dari risiko cedera.
- Gunakan pelindung kepala, siku, dan lutut untuk meminimalkan cedera saat terjatuh.
- Pastikan kamu mudah terlihat, terutama saat malam hari atau di jalan ramai, dengan memakai pakaian cerah atau memasang lampu pada sepeda.
- Jaga sikap berkendara dan perhatikan pengguna jalan lain, hindari trotoar jika tidak tersedia jalur sepeda.
- Beri tanda saat akan berbelok atau berhenti dan hindari gerakan mendadak.
- Tetap patuhi rambu lalu lintas demi keselamatan selama bersepeda.
Baca juga: Ingin Coba Bersepeda Lintas Alam? Berikut Manfaat dan Tipsnya!
Rekomendasi Produk Cycling dari EIGER
Setelah mengetahui berbagai manfaat bersepeda, kamu juga perlu memilih perlengkapan yang tepat agar aktivitas gowes atau cycling semakin nyaman dan maksimal. Berikut beberapa rekomendasi produk cycling dari EIGER yang bisa kamu jadikan pilihan.
1. X-Roadies Cycling Jersey SS

X-Roadies Cycling Jersey SS dapat membantu menunjang performa bersepeda kamu lewat teknologi Tropic Dry yang membuatnya cepat kering, ventilasi mesh yang sejuk, dan HeiQ Fresh untuk mencegah bau. Jersey lengan pendek ini juga dilengkapi saku belakang untuk menyimpan ponsel dan perlengkapan penting.
BELI X-ROADIES CYCLING JERSEY SS DI SINI
2. Ciclismo HF

Ciclismo HF adalah sarung tangan half-finger dari EIGER yang membuat aktivitas bersepeda lebih rileks dan aman. Dilengkapi lapisan silikon antislip di telapak tangan, sarung tangan ini membantu menjaga grip saat mengerem. Desain half-finger juga memudahkan kamu menggunakan ponsel tanpa perlu melepas sarung tangan.
3. X-Active Swift Shorts Women

X-Active Swift Shorts WS yang dilengkapi teknologi Tropic Dry dan HeiQ Fresh membantu menjaga tubuh tetap kering dan segar sepanjang perjalanan. Cycling shorts dari EIGER Women ini juga memiliki bantalan chamois lembut untuk memberikan kenyamanan ekstra saat bersepeda.
BELI X-ACTIVE SWIFT SHORTS WOMEN DI SINI
4. X-Active Swift Women

Buat kamu yang ingin tetap nyaman saat berkeringat, X-Active Swift Women dengan Tropic Dry, HeiQ Fresh™, ventilasi mesh yang membantu mengatur kelembapan, dan mencegah bau dapat jadi pilihan. Jersey ini juga memiliki tiga saku belakang serta satu saku tambahan beritsleting untuk menyimpan barang bawaan dengan lebih praktis.
BELI X-ACTIVE SWIFT WOMEN DI SINI
5. X-Pitch Cycling Shorts

X-Pitch Cycling Shorts hadir dengan celana luar berteknologi Tropic Repellent dan celana dalam terpisah berbahan elastis dengan Tropic Dry serta bantalan chamois untuk kenyamanan ekstra. Dilengkapi adjuster pinggang, saku-saku praktis, dan aksen reflektif, celana ini siap mendukung kenyamanan saat gowes
BELI X-PITCH CYCLING SHORTS DI SINI
Itu dia berbagai manfaat bersepeda bagi kesehatan tubuh dan mental yang bisa kamu rasakan jika dilakukan secara rutin. Setelah memahami manfaatnya, kini saatnya kamu melengkapi perlengkapan gowes.
Kalau kamu ingin merasakan langsung kualitas produk yang tepat untuk menemani aktivitas bersepeda, kamu bisa datang ke EIGER Adventure Store. Di sana kamu bisa mencoba produk secara langsung, mengecek detail materialnya, hingga memastikan kenyamanannya saat dipakai.
Namun kalau kamu lebih suka yang praktis, belanja lewat situs resmi EIGER, atau aplikasi EIGER di App Store dan Play Store, bisa jadi pilihan terbaik. Prosesnya mudah, cukup pilih produk yang kamu butuhkan dan tunggu sampai tiba di rumah. Banyak promo dan diskon menarik yang bisa bikin belanja jadi lebih hemat.
Jadi, tunggu apa lagi? Lengkapi kebutuhan bersepeda dengan produk terbaik dari EIGER!
Baca juga: Berapa Banyak Kalori Bersepeda yang Terbakar? Yuk, Simak!


