BerandaTips & TrickRiding4 Rekomendasi Box Motor Belakang Fungsional dan Stylish

4 Rekomendasi Box Motor Belakang Fungsional dan Stylish

Jika Eigerian sering touring motor jarak jauh atau kerap membawa banyak barang, menambahkan box motor belakang bisa sangat membantu. 

Jika belum tahu box belakang motor namanya apa, sebenarnya istilah umum ini digunakan untuk wadah penyimpanan di belakang motor yang memudahkan membawa berbagai barang.

Dengan memilih box belakang motor yang tepat, barang bawaan lebih aman dari hujan atau debu sehingga perjalanan terasa lebih nyaman dan praktis. 

Berikut ini rekomendasi box motor belakang yang bisa jadi pilihan terbaik untuk kebutuhan sehari-hari maupun perjalanan jauh.

Rekomendasi Box Motor Belakang

Rekomendasi Box Motor Belakang

Kalau ingin menambahkan kenyamanan dan ruang penyimpanan ekstra di motor, beberapa pilihan box belakang berikut bisa jadi rekomendasi tepat untuk kamu:

1. Equator Alumunium Side Panniers 35L

Equator Alumunium Side Panniers 35L

Equator Aluminium Side Panniers 35L adalah box motor belakang dari Eiger Riding Equatoride yang dirancang khusus untuk perjalanan adventure. 

Box ini terbuat dari aluminium tebal 1,5 mm dengan lapisan stainless di dalam, sehingga kuat dan tahan lama. Setiap sisi memiliki kapasitas 35 liter, cukup untuk menyimpan berbagai perlengkapan perjalanan.

Box ini dilengkapi kunci silinder paten yang membuat membuka, menutup, dan melepasnya jadi lebih mudah. Sealing berbahan nylon menjaga barang tetap aman dari debu dan air, sementara protektor nylon di ujung box melindungi dari benturan saat terjatuh. 

Sistem pemasangannya cepat dan praktis, cocok dipasang di berbagai motor seperti Honda CB500X, CRF250L, Kawasaki Versys, Suzuki Vstrom, Yamaha FJ09, dan model lainnya.

BELI EQUATOR ALUMUNIUM SIDE PANNIERS 35L DI SINI

2. Equatoride Side Panniers 35L

Equatoride Side Panniers 35L

Equatoride Side Panniers 35L adalah box motor belakang murah dari Eiger Riding Equatoride yang dibuat khusus untuk kebutuhan touring dan petualangan. Terbuat dari aluminium tebal 1,5 mm, box ini kuat dan mampu melindungi barang bawaan selama perjalanan.

Dengan ukuran 41 x 22 x 45 cm dan berat sekitar 7,45 kg per kotak, box ini menawarkan ruang cukup untuk membawa perlengkapan penting. Dirancang untuk pria yang suka touring, produk ini memadukan kekuatan, kepraktisan, dan daya tahan dalam satu paket.

BELI EQUATORIDE SIDE PANNIERS 35L DI SINI

Baca juga: 6 Rekomendasi Rompi Touring Motor Stylish untuk Berkendara

3. Equator Top Panniers 42L

Equator Top Panniers 42L

Equator Top Pannier 42L adalah box motor belakang dari Eiger Riding Equatoride yang dibuat khusus untuk perjalanan adventure dan touring. Terbuat dari aluminium tebal 1,5 mm dengan lapisan stainless di dalam, box ini kuat dan tahan lama.

Kapasitasnya 42 liter, cukup untuk membawa berbagai perlengkapan perjalanan. Selain itu, box ini dilengkapi kunci ganda, satu untuk mengamankan ke motor dan satu lagi untuk menutup bagian atas sehingga barang bawaan lebih aman. 

Sealing berbahan nylon melindungi dari debu dan air, sementara protektor nylon di ujung box menjaga box tetap kuat saat terjatuh. Top pannier ini cocok untuk berbagai motor seperti Honda CB500X, Kawasaki Versys, Suzuki Vstrom, Yamaha FJ09, dan lainnya.

BELI EQUATOR TOP PANNIERS 42L DI SINI

4. Equatoride top Panniers CS

Equatoride top Panniers CS

Equatoride Top Pannier CS adalah box motor belakang kecil dari Eiger Riding Equatoride, dirancang untuk menemani perjalanan jarak jauh dan petualangan. Bodi box terbuat dari aluminium tebal 1,5 mm sehingga kuat menahan benturan dan awet digunakan. 

Dengan dimensi 33 x 33 x 37 cm dan berat sekitar 6,1 kg, pannier ini mampu menampung perlengkapan penting selama touring

Produk ini dikhususkan untuk pria yang aktif berkendara, menggabungkan ketahanan, fungsi praktis, dan kemudahan penggunaan dalam satu paket ringkas.

BELI EQUATORIDE TOP PANNIERS CS DI SINI

Tips Memilih Motor Box Belakang

Supaya pengalaman berkendara lebih nyaman dan aman, penting juga memperhatikan beberapa hal sebelum memilih motor box belakang. Berikut beberapa tips yang bisa membantu kamu memilih box yang tepat:

1. Pertimbangkan Ukuran Box dengan Body Motor

Pilih box motor yang ukurannya pas dengan motor agar tetap seimbang saat dikendarai. Keseimbangan ini penting karena memengaruhi keamanan berkendara.

Sesuaikan panjang box dengan sasis motor dan pastikan lebar box tidak melebihi bodi motor. Box yang terlalu besar bisa membuat motor sulit dikendalikan, apalagi saat melewati jalan sempit atau ramai.

Baca juga: Tips Aman Berkendara Motor di Jalan Raya: Antisipasi Bahaya dan Cegah Kecelakaan

2. Pertimbangkan Bobot Box agar Stabil

Sebelum membeli box motor, pastikan kapasitasnya cocok dengan mesin motor agar kinerja tetap lancar. Box yang terlalu besar atau berat bisa membuat mesin bekerja lebih keras dan motor berjalan lebih lambat, terutama saat melewati tanjakan.

Sebagai acuan, motor 125 cc sebaiknya memakai box maksimal 30 liter. Untuk motor 250–400 cc, pilih box di bawah 35 liter, sedangkan motor di atas 400 cc bisa menggunakan box hingga 50 liter.

3. Kapasitas Box Harus Sesuai dengan Kapasitas Mesin

Pilih box motor yang tidak membuat motor susah dikendalikan, sebaiknya yang ringan agar tetap stabil saat dikendarai. Box yang ringan juga lebih mudah dilepas dan dipasang, sehingga praktis saat dibutuhkan.

Selain itu, perhatikan jumlah barang yang dibawa supaya tidak melebihi kapasitas box. Dengan muatan yang tepat, motor tetap nyaman dikendarai dan performanya tidak terganggu.

4. Gunakan Box Motor yang Aman

Memilih box motor harus selalu mengutamakan keamanan. Produk box motor belakang dari Eiger, misalnya, dibuat kuat dan kokoh sehingga bisa menjaga barang bawaan tetap aman sepanjang perjalanan. 

Dengan kualitas seperti ini, kamu bisa berkendara lebih nyaman dan tenang, tanpa perlu khawatir barang bawaan terguncang atau rusak.

Itulah deretan rekomendasi box motor belakang hingga tips memilihnya. Dengan memperhatikan ukuran, kapasitas, bobot, dan keamanan, kamu bisa menemukan box yang tepat sesuai kebutuhan. 

Pilih produk yang kuat dan praktis dari EIGER agar setiap perjalanan Eigerian lebih nyaman, aman, dan menyenangkan. Dengan perlengkapan yang tepat, barang bawaan tetap aman, motor tetap stabil, dan aktivitas touring atau petualangan bisa dinikmati tanpa khawatir.

Produk-produk tadi bisa langsung kamu lihat dan beli di EIGER Adventure Store terdekat, melalui situs resmi EIGER, atau menggunakan aplikasi EIGER di App Store dan Play Store.

Yuk, segera check out box motor belakang dan cek produk lainnya dari EIGER Riding, mulai dari outfit hingga keperluan berkendara, hanya di  EIGER!

Baca juga: 5+ Efek Naik Motor Jarak Jauh, Yuk Pahami Bersama!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru