BerandaTips & TrickTravelingCara Membuka Koper yang Terkunci Saat Lupa Kombinasi Angka

Cara Membuka Koper yang Terkunci Saat Lupa Kombinasi Angka

Mengalami koper yang terkunci, entah karena lupa kombinasi pin atau mekanismenya macet, adalah kendala yang bisa mengacaukan rencana perjalanan. Sebelum rasa panik mengambil alih, penting untuk diketahui bahwa ada beberapa solusi praktis yang bisa dicoba tanpa harus merusak koper kesayanganmu.

Tergantung pada jenis masalahnya, ada beberapa metode berbeda yang dapat diterapkan. Untuk membantumu mengatasi situasi ini, berikut adalah panduan langkah demi langkah mengenai cara membuka koper yang terkunci, baik saat lupa kode maupun saat kunci tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Baca Juga: 5 Cara Packing Baju di Koper Agar Muat Banyak dan Tetap Ringan

Cara Membuka Koper yang Terkunci

Cara Membuka Koper yang Terkunci
(Foto membuka koper. Sumber: Pexels.com)

Ada berbagai jenis koper di pasaran yang dapat Eigerian pilih untuk dibawa traveling. Salah satunya koper dengan kunci kombinasi tiga angka.

Koper yang memiliki kunci kombinasi tiga angka ini biasanya memiliki tingkat keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kunci manual atau gembok.

Namun, bagaimana cara membuka koper yang terkunci 3 angka jika kita lupa kombinasinya?

1. Cara Membuka Koper dengan Kunci Roda Samping

Berikut langkah-langkah untuk Eigerian coba jika koper yang terkunci memiliki kunci roda putar di bagian samping:

  • Posisikan koper dengan tepat agar kita dapat melihat lubang kecil di setiap bagian bawah roda angka pada kunci koper.
  • Posisikan semua roda angka dengan ketiga lubang pada kunci koper.
  • Setelah itu, coba putar setiap roda ke arah yang sama. Pastikan kita menambahkan atau mengurangi satu angka pada roda secara bersamaan dan beraturan.
  • Cobalah hingga beberapa kali sehingga menemukan kombinasi angka yang pas. Nantinya, koper akan terbuka otomatis jika kita menemukan kombinasi kunci yang sesuai.

Cara membuka koper yang terkunci dengan kombinasi tiga angka ini harus dilakukan secara hati-hati dan juga penuh kesabaran. Sebab, Eigerian mungkin perlu mencoba lebih dari satu kali hingga koper benar-benar bisa dibuka.

2. Cara Membuka Koper dengan Kunci Roda Atas

Selain memiliki kunci dengan tampilan roda samping, koper juga ada yang disertai kunci berbentuk roda di bagian atas.

Eigerian tidak perlu panik, sebab ada cara membuka koper yang terkunci mudah dengan langkah di bawah ini:

  • Gunakan lampu atau senter untuk melihat setiap celah dari kunci roda pada koper.
  • Lihatlah dengan seksama setiap logam yang ada di celah-celah kunci roda tersebut.
  • Putar setiap kunci roda secara perlahan dan carilah lekukan pada logam di celah-celahnya.
  • Jika kita menemukan lekukan, maka itulah kombinasi kode yang bisa membuat koper terbuka.
  • Temukanlah lekukan pada logam di ketiga kunci roda tersebut. Setelah berhasil, kita akan dapat membuka koper yang terkunci.

Sama seperti cara membuka koper yang terkunci di atas, Eigerian perlu melakukannya dengan teliti. 

Pasalnya, kita mungkin harus memutar kunci roda di koper hingga beberapa kali agar benar-benar menemukan kombinasi yang pas sehingga dapat terbuka.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Travel Pouch untuk Berbagai Kegiatan, Simak di Sini!

Tips Membuat Kunci Koper Kombinasi agar Tidak Lupa

buka kunci koper
(Foto buka kunci koper. Sumber: Pexels.com)

Apabila cara membuka koper yang terkunci tersebut berhasil, Eigerian juga dapat menerapkan beberapa tips di bawah ini agar tidak lupa dengan kodenya.

Jadi, koper yang terkunci karena lupa angka kombinasi bisa dicegah dan Eigerian bisa pergi traveling dengan lebih nyaman.

1. Gunakan Kombinasi Angka yang Mudah Diingat

Pastikan Eigerian membuat kombinasi angka yang masuk akal pada kunci koper sehingga lebih mudah untuk diingat.

Hindari membuat kombinasi angka yang sulit karena hal ini bisa mempersulit diri kita juga untuk membukanya.

Gunakan saja kombinasi angka yang familiar agar kita lebih mudah dalam mengingatnya. Misalnya tanggal lahir, ulang tahun orang tersayang, dan angka-angka penting yang mudah kita ingat.

2. Catat dan Simpan Kode dengan Aman

Cara selanjutnya yang dapat kita coba sebagai bentuk pencegahan lupa angka kombinasi, yaitu dengan mencatatnya.

Dalam hal ini, Eigerian dapat mencatatnya di buku atau ponsel dan simpan di tempat yang aman. Pastikan juga catatan kode kunci tersebut mudah untuk diakses.

Ketika sewaktu-waktu dibutuhkan, kita bisa menemukannya dengan mudah dan cepat dan koper yang terkunci dapat terbuka kembali.

Jangan lupa untuk selalu berhati-hati dengan kode kunci pada koper agar hal yang tidak diinginkan dapat dicegah.

Hindari untuk memberikan kombinasi kunci koper kepada orang lain sehingga terhindar dari risiko penipuan yang merugikan.

Tingkatkan Keamanan Barang dengan Produk EIGER

EIGER Abs Travel Lock Travel Accessories
(Foto EIGER Abs Travel Lock Travel Accessories. Sumber: EIGER Adventure)

Itu dia cara membuka koper yang terkunci dan tips untuk mencegahnya. Eigerian bisa, lho, meningkatkan keamanan barang bawaan selama traveling dengan produk-produk dari EIGER.

Misalnya, menggunakan Travel Accessories berupa gembok EIGER ABS Travel Lock atau EIGER Zinc Travel Lock.

Gembok dari EIGER ini memiliki kualitas yang kokoh dengan harga terbaik. Jadi, barang bawaan di koper atau pun tas kita akan lebih aman.

Kita bisa mendapatkan gembok dan perlengkapan traveling lainnya dari EIGER dengan berbelanja online melalui situs web resmi EIGER Adventure Official.

Di website ini, kita dapat berbelanja dengan lebih mudah dan cepat. Didukung oleh customer support selama 24 jam sehingga transaksinya dijamin aman.

Eigerian juga dapat menyelesaikan pesanan dengan berbagai metode pembayaran. Semua produknya terbukti original, bahkan kita bisa mendapatkan diskon spesial dan promo lainnya.

Yuk, tunggu apalagi, segera kunjungi website EIGER untuk berbelanja dan nikmati beragam promosi menarik di dalamnya!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru