Kalau kamu butuh carrier yang tangguh, nyaman dipakai berhari-hari, dan tetap terlihat keren, jawabannya masih sama: Excelsior 65 dari EIGER. Setelah lama jadi andalan para pendaki, carrier legendaris ini kembali hadir. Kali ini dengan sentuhan warna baru yang lebih earthy dan elegan: cokelat.
Tanpa banyak perubahan pada fitur maupun kualitasnya yang sudah terbukti tahan banting di berbagai medan, Excelsior 65 tetap jadi pilihan tepat untuk ekspedisi panjang. Momen ini jadi kesempatan pas buat Eigerian yang belum sempat memiliki Excelsior, atau yang ingin menambah koleksi carrier ekspedisi andal untuk petualangan berikutnya.

Kembali Berjaya Setelah Menang Desain Nasional
Sedikit kilas balik, Carrier Excelsior EIGER pernah meraih penghargaan Best Winner Good Design Indonesia 2017. Penghargaan ini bukan sekadar titel, tapi bukti bahwa desain dan fungsionalitasnya memang diakui secara nasional. Nggak heran kalau dulunya Excelsior jadi incaran banyak pendaki untuk menemani ekspedisi panjang.
Kini, Excelsior 65 kembali hadir dalam edisi terbaru dengan tampilan warna cokelat yang lebih earthy dan elegan, tanpa mengubah fitur-fitur andalannya yang sudah terbukti tangguh. Sebuah re-edisi yang jadi pengingat bahwa desain fungsional tak pernah ketinggalan zaman dan masih layak jadi andalan sampai sekarang.
Didesain untuk Ekspedisi Lebih dari 4 Hari
Carrier ini memang tidak dibuat untuk sekadar naik gunung semalam. Excelsior 65 didesain untuk menemani ekspedisi jangka panjang — lebih dari 4 hari — dengan membawa banyak perlengkapan tanpa mengorbankan kenyamanan dan stabilitas.
Kapasitas 65 liter menjadikannya ideal untuk menyimpan berbagai gear mulai dari sleeping bag, tenda, hingga logistik. Kompartemen utamanya memiliki sekat pemisah dan bukaan bawah, yang memudahkan akses saat kita butuh barang di bagian dasar carrier. Fitur seperti ini jadi penyelamat di tengah hutan atau lereng saat cuaca tidak bersahabat.
Bahan Premium: Kombinasi Cordura® dan Robic®
Keunggulan pertama dari Carrier Excelsior EIGER yang patut diapresiasi adalah pemilihan materialnya. EIGER memilih Cordura® dan Robic® sebagai bahan utama, dua material yang punya reputasi tinggi di dunia outdoor gear.
- Cordura® dikenal karena kekuatannya terhadap tarikan dan abrasi. Ini penting untuk carrier yang bakal menemani perjalanan berat melewati semak, bebatuan, dan cuaca ekstrem.
- Robic® menawarkan keseimbangan antara bobot ringan dan daya tahan tinggi. Tas ini tetap terlihat awet dan tangguh meskipun digunakan berkali-kali di medan yang menantang.
Dengan kombinasi ini, Excelsior 65 mampu menghadapi kondisi ekstrem tanpa membuat punggung kita terbebani oleh bobot tas itu sendiri.
Teknologi Ergospino: Back System Andal Penjaga Tulang Belakang
Salah satu highlight dari Carrier Excelsior EIGER adalah teknologi Ergospino Dual Frame. Teknologi ini benar-benar dirancang untuk kenyamanan dan keselamatan tubuh, terutama bagian punggung.
Ergospino membagi beban dengan lebih merata dan membantu menjaga tulang belakang dari risiko cedera. Frame-nya bisa disesuaikan dengan panjang torso, yang artinya tas ini bisa dikustom agar sesuai dengan bentuk tubuh pengguna.
Udara juga bisa bersirkulasi lebih bebas berkat desain ruang ventilasi yang lebih lebar di bagian belakang. Hasilnya? Punggung tetap terasa nyaman dan tidak terlalu lembap walau digunakan trekking seharian.
Fitur Fleksibel: Dari Mini Ransel sampai Kompartemen Golok

Salah satu fitur yang bikin Excelsior 65 makin menarik adalah penutup carrier yang bisa dilepas dan digunakan sebagai daypack berkapasitas 18 liter. Fitur ini sangat membantu saat ingin meninggalkan tenda dan membawa barang secukupnya untuk aktivitas ringan seperti summit attack atau jelajah sekitar camp.
Selain itu, carrier ini punya:
- Hip belt yang bisa disesuaikan dengan bentuk panggul, memberikan distribusi beban yang lebih optimal.
- Kompartemen golok tebas dan trekking pole holder, fitur yang jarang ada di carrier lain tapi sangat dibutuhkan saat menjelajah hutan.
- Saku atas, depan, dan samping, termasuk dua saku mesh untuk botol atau akses cepat lainnya.
- Kompartemen khusus untuk water bladder agar hidrasi tetap terjaga selama pendakian.
- Rain cover, pelindung penting saat cuaca mendadak berubah.
- Reflektor, agar tetap terlihat saat minim cahaya.
- Tali dada dengan peluit darurat, detail kecil yang bisa menyelamatkan.
Kenyamanan Bertemu Ketangguhan
Kenyamanan sering kali jadi kompromi ketika mengejar kapasitas dan kekuatan dalam memilih carrier. Tapi Excelsior 65 membuktikan bahwa kita bisa mendapatkan semuanya dalam satu paket.
Mulai dari material luar yang kuat namun tetap ringan, backsystem yang ergonomis, hingga fitur-fitur kecil namun esensial. Semuanya dihadirkan dengan detail dan presisi dalam carrier EIGER yang satu ini.
Carrier ini tidak hanya tahan banting, tapi juga terasa pas di badan. Baik untuk pria maupun wanita yang menyukai ekspedisi panjang, Excelsior adalah pilihan aman dan nyaman.
Perawatan Gampang, Umur Panjang
Tas yang bagus juga harus dirawat dengan benar. Untuk menjaga performa dan keawetan Carrier Excelsior EIGER, cukup ikuti langkah berikut:
- Bersihkan bagian yang kotor dengan lap basah, jangan digosok kasar.
- Hindari penggunaan pemutih yang bisa merusak material.
- Keringkan secara alami, jangan menggunakan mesin pengering.
Dengan perawatan tepat, tas ini bisa menemani ekspedisi demi ekspedisi, bahkan hingga bertahun-tahun ke depan.
Baca Juga: 10 Cara Memilih Carrier yang Tepat untuk Mendaki Gunung
Beli Carrier EIGER Excelsior Sekarang!
Saatnya upgrade tas ekspedisi dengan Carrier Excelsior EIGER, partner setia untuk perjalanan panjang yang menantang. Dengan desain pemenang penghargaan dan fitur-fitur yang siap menunjang performa di alam terbuka, Excelsior 65 hadir untuk menemani langkah Eigerian menjelajahi alam bebas tanpa kompromi.
Eigerian juga bisa mendapatkan carrier EIGER lainnya yang sesuai kebutuhan pendakian atau aktivitas outdoor di situs resmi EIGER Adventure.
Untuk pengalaman berbelanja yang lebih praktis, unduh aplikasi EIGER sekarang juga di App Store dan Google Play Store.
Petualangan sejati dimulai dari pilihan gear yang tepat dan Excelsior 65 adalah jawabannya.


