BerandaTips & TrickMountaineeringGunung Cakrabuana, Surga Pendakian Tersembunyi di Jawa Barat

Gunung Cakrabuana, Surga Pendakian Tersembunyi di Jawa Barat

Gunung Cakrabuana atau juga disebut sebagai Gunung Cakra, adalah salah satu gunung ikonik yang terletak di antara tiga kabupaten, yaitu Kabupaten Majalengka, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Tasikmalaya di Jawa Barat. Keindahan alamnya yang masih asri serta jalur pendakian yang menantang membuatnya menjadi tujuan favorit bagi para petualang.

Dengan ketinggian sekitar 1.700-an mdpl, gunung ini menawarkan pemandangan hutan tropis yang lebat dan suasana pendakian yang masih relatif sepi. Bagi kamu, Eigerian, yang ingin merasakan petualangan mendaki yang lebih tenang dan alami, gunung satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. 

Mari ulik bersama lokasi, fakta, keindahan, dan tips pendakian gunung di Jawa Barat ini.

Lokasi dan Fakta Menarik Gunung Cakrabuana

Berasal dari kata “Cakra” yang artinya menjaga dan “Buana” yang artinya tanah. Gunung Cakra ini memiliki 3 puncak yang terbentang dari arah barat ke arah timur.  Puncak tertingginya berada di tengah, dengan ketinggian 1.732 mdpl. Puncak kedua berada di timur puncak tertinggi dengan ketinggian 1.726 mdpl, serta puncak ketiga yang ada di sebelah barat, memiliki tinggi sekitar 1.719 mdpl.

Gunung Cakrabuana didominasi oleh hutan tropis yang masih lebat. Jalur pendakiannya berupa tanah dengan dihiasi oleh pepohonan tinggi dan berbagai jenis tanaman endemik.

Dibandingkan gunung lain di Jawa Barat, Gunung Cakrabuana menawarkan suasana yang lebih tenang dan alami. Pendaki bisa menikmati jalur yang tidak terlalu ramai, sehingga pengalaman mendaki terasa lebih intim dengan alam.

Konon, Gunung Cakrabuana memiliki kaitan erat dengan sejarah kerajaan di tanah Sunda. Pada zaman dahulu, gunung ini menjadi tapal batas antara Kerajaan Pakuan Pajajaran dan Kerajaan Galuh. Hal ini dibuktikan dengan adanya situs tugu berupa batu berjejer yang berada di puncak gunung ini. 

Pilihan Rute Pendakian Gunung Cakrabuana

Gunung Cakrabuana memiliki empat jalur pendakian yang dapat dipilih, yaitu Jalur Bunar di Kecamatan Pagerageung, Tasikmalaya; Jalur Cakrawati Lemahputih di Kecamatan Lemahsugih, Majalengka; Jalur Sukanyiru di Kecamatan Wado, Sumedang; serta jalur dari arah barat melalui Kecamatan Malangbong, Garut.

1. Jalur Pendakian Gunung Cakrabuana via Cakrawati

Di antara keempat jalur tersebut, Jalur Cakrawati Lemahputih di Majalengka menjadi pilihan favorit para pendaki. Untuk mencapai jalur ini, perjalanan dimulai dengan menuju arah selatan Kecamatan Talaga, dilanjutkan ke Kecamatan Bantarujeg, hingga akhirnya tiba di Kecamatan Lemahsugih.

Setibanya di daerah Pasir Hanja, perjalanan berlanjut dengan berbelok ke kiri menuju kawasan agrowisata atau Blok Marga. Dari sana, perjalanan diteruskan menuju Pasar Lemah Putih melalui jalan aspal yang cukup sempit. Setelah itu, perjalanan masih berlanjut hingga mencapai Dusun Cakrawati III, yang menjadi titik awal pendakian menuju puncak Gunung Cakrabuana.

2. Jalur Menuju Puncak Gunung Cakrabuana

Pendakian dimulai dengan menyusuri jalur menuju Cigorowong. Untuk mempercepat perjalanan, pendaki dapat berbelok ke kanan saat menemukan tumpukan batu, yang akan membawa mereka ke kawasan hutan lindung.

Sepanjang perjalanan, medan yang ditempuh berupa perbukitan dan lembah. Pendaki juga akan menjumpai sungai kecil yang perlu diseberangi. Setelahnya, jalur akan semakin menanjak, hingga akhirnya melewati sebuah bedeng yang biasanya digunakan oleh pekerja proyek penanaman rotan.

Bedeng ini bisa dimanfaatkan sebagai tempat istirahat sebelum melanjutkan perjalanan ke puncak. Jalur menuju puncak akan melewati lapisan humus setinggi 10–30 cm yang berasal dari daun-daun yang berguguran. Setelah melewati jalur ini, pendaki akan tiba di puncak Gunung Cakrabuana.

Apa yang Membuat Gunung Cakrabuana Istimewa?

Gunung Cakrabuana memiliki daya tarik yang membuatnya berbeda dari gunung lain di Jawa Barat. Keindahan alamnya yang masih alami, asri, dan rimbun menjadi magnet utama bagi para pendaki.

1. Panorama Alam yang Menakjubkan

Dari puncaknya, kamu bisa menikmati pemandangan hutan hijau yang membentang luas. Saat cuaca cerah, kamu bahkan bisa melihat gunung-gunung lain di sekitarnya.

2. Keanekaragaman Flora dan Fauna

Gunung ini menjadi habitat bagi berbagai jenis flora dan fauna, seperti pohon rasamala, kantong semar, serta burung-burung endemik Jawa.

3. Spot Fotografi yang Indah

Banyak spot menarik yang bisa dijadikan lokasi foto, seperti jalur setapak di tengah hutan yang rimbun dan pemandangan matahari terbit dari puncak.

Tips dan Perlengkapan Mendaki Gunung Cakrabuana

Persiapan yang matang sangat penting sebelum mendaki Gunung Cakrabuana. Pastikan kamu membawa perlengkapan yang memadai agar pendakian berjalan aman dan nyaman.

1. Latihan Fisik dan Mental

Sebelum mendaki, biasakan diri dengan latihan fisik ringan seperti jogging atau naik turun tangga. Persiapan mental juga penting agar kamu tetap semangat selama perjalanan.

2. Memilih Waktu Pendakian yang Tepat

Musim kemarau adalah waktu terbaik untuk mendaki Gunung Cakrabuana karena jalurnya lebih kering dan aman. Hindari musim hujan karena jalurnya bisa menjadi sangat licin dan berbahaya.

3. Mempersiapkan Perlengkapan Wajib Pendakian

Beberapa perlengkapan yang harus dibawa antara lain sepatu hiking, tenda, jaket gunung, serta carrier yang nyaman. Produk Mpuntaineering dari EIGER Adventure bisa menjadi pilihan tepat karena kualitasnya yang terjamin.

  • SERVAL MID MEN

gunung cakrabuana
Sumber: EIGER Adventure

BELI SERVAL MID MEN DI SINI

Hiking jadi lebih nyaman dan aman dengan Sepatu Serval Mid dari EIGER Mountaineering. Sepatu ini memiliki upper dengan konstruksi Flexeleton untuk mendukung gerakan dinamis, insole Ortholite® yang memberi bantalan empuk, serta material breathable agar kaki tetap kering. Dilengkapi midsole Phylon sebagai peredam getar dan outsole Vibram® dengan traksi kuat, sepatu ini siap menghadapi medan menantang.

  • MS EQUATOR WINDPROOF JKT F1

gunung cakrabuana
Sumber: EIGER Adventure

BELI MS EQUATOR WINDPROOF JKT F1 DI SINI

MS Equator Windproof JKT F1 melindungi kamu dari angin dan hujan ringan dengan teknologi Tropic Windblock dan Tropic Repellent. Dilengkapi sistem ventilasi di punggung, jaket ini memastikan sirkulasi udara tetap lancar agar kamu tetap nyaman saat bertualang.

  • STREAMLINE 45

gunung cakrabuana
Sumber: EIGER Adventure

BELI STREAMLINE 45 DI SINI

Streamline 45 adalah carrier 45 liter yang bisa kamu andalkan untuk hiking 1 hingga 3 hari. Dilengkapi backsystem Fit Light, carrier ini membantu mengurangi panas di punggung dan meningkatkan kenyamanan. Fitur tambahan seperti tali dada, tali pinggang, trekking pole holder, serta saku praktis di bagian atas dan samping membuatnya ideal untuk perjalanan hiking.

Leave No Trace di Gunung Cakrabuana

Sebagai pendaki yang bertanggung jawab, penting bagi kamu untuk selalu menjaga kelestarian alam Gunung Cakrabuana. Prinsip Leave No Trace harus diterapkan agar keindahan alamnya tetap terjaga.

1. Tidak Meninggalkan Sampah

Bawa kembali semua sampah yang kamu hasilkan selama pendakian. Gunakan kantong sampah khusus agar lebih mudah dibawa turun.

2. Tidak Merusak Alam

Jangan memetik tanaman atau merusak pohon yang ada di sepanjang jalur pendakian. Biarkan flora dan fauna tetap hidup dengan alami di habitatnya.

3. Menghormati Budaya dan Kepercayaan Lokal

Beberapa lokasi di Gunung Cakrabuana dianggap sakral oleh masyarakat setempat. Hormati aturan yang ada dan jangan melakukan hal yang dapat dianggap mengganggu.

Baca juga: 10 Rekomendasi Gunung Untuk Pemula di Jawa Barat

Mendaki Aman dan Menyenangkan Bersama EIGER Adventure

Gunung Cakrabuana adalah destinasi pendakian yang menawarkan keindahan alam yang masih alami dan jalur yang menantang. Dengan berbagai rute pendakian yang tersedia, gunung ini cocok untuk berbagai tingkat pengalaman pendaki.

Persiapan yang matang serta kepedulian terhadap kelestarian alam sangat penting agar pengalaman mendaki tetap menyenangkan. Dengan mengikuti prinsip Leave No Trace, kamu bisa turut menjaga keindahan Gunung Cakrabuana untuk generasi mendatang.

Jangan lupa, untuk memastikan pendakian yang nyaman dan aman, gunakan perlengkapan dari EIGER Adventure. Dengan jaminan produk asli dan harga terjangkau, kamu bisa mendapatkan perlengkapan terbaik untuk setiap petualangan. 

Kunjungi EIGER Adventure Store terdekat, cek website resmi EIGER, atau unduh aplikasi mobile EIGER  yang dapat diunduh di Google Play maupun App Store untuk kemudahan berbelanja. Selamat bertualang, Eigerian!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru