Ingin berkunjung ke berbagai tempat wisata Jawa Barat? Cobalah mengeksplorasi keindahannya dengan cara melakukan road trip bersama keluarga, pasangan, atau teman selama liburan.
Namun, Eigerian harus mengenal rute terbaik untuk road trip Jawa Barat dan menyiapkan segala halnya agar perjalanan berlangsung tanpa kendala yang berarti. Yuk bahas selengkapnya melalui artikel ini. Simak dengan saksama, ya.
Rekomendasi Rute Road Trip Jawa Barat

Demi perjalanan yang nyaman, susun dan tentukanlah terlebih dahulu rute road trip Jawa Barat untuk dilalui. Ada beberapa rekomendasi rute yang dapat dijadikan sebagai pilihan, seperti berikut ini.
1. Rute Bandung–Garut
Rute ini cukup populer di kalangan para pecinta road trip karena udaranya sejuk dan menyegarkan. Ketika melewati rute ini, kamu bisa mampir ke spot-spot wisata terkenal, mulai dari Kampung Korea Bandung, Taman Safari, atau Situ Bagendit. Jangan lupa untuk mencicipi kelezatan kuliner khas Bandung maupun Garut.
2. Rute Cirebon–Kuningan
Selanjutnya, rute yang bisa dipilih adalah Cirebon–Kuningan. Selagi melalui rute perjalanan ini, kamu akan disuguhkan pemandangan pedesaan yang hijau sekaligus asri. Nuansanya pun sangat damai sekaligus menenangkan.
Cobalah berkunjung ke Pemandian Air Panas Gua Sunan Giri, Bukit Gronggong, Air Terjun Curug Putri, Telaga Remis, atau Situ Cicerem ketika berwisata melalui rute ini. Landscape alam di sana sangat memesona dikelilingi pepohonan yang rindang.
3. Rute Ciwidey–Pangalengan
Selain Bandung–Garut, rute Ciwidey–Pangalengan pun termasuk favorit bagi para penikmat road trip sebab bisa melihat perkebunan teh yang memanjakan mata. Kemudian, ada beberapa kawasan wisata, seperti Ranca Upas, Situ Patenggang, hingga Ciwidey Valley Hot Spring Water Park yang bisa Eigerian kunjungi bersama keluarga saat melewati rute ini.
Eigerian pun dapat mampir ke area Glamping Lakeside Rancabali untuk melakukan glamping. Berkunjung ke objek-objek wisata ini dapat membantumu melepas penat sejenak sekaligus menyegarkan pikiran setelah seharian bekerja.
4. Rute Puncak–Sukabumi
Apabila mencari rute road trip Jawa Barat yang efisien, Puncak–Sukabumi bisa dijadikan opsi. Saat melalui rute perjalanan ini, kamu akan merasakan udara segar pegunungan yang menyejukkan.
Selagi melewatinya, jangan lupa untuk mampir ke Gunung Gede Pangrango National Park dan Taman Bunga Nusantara. Di sana, ada beragam spot foto terbaik untuk mengabadikan momen dengan keluarga, pasangan, atau teman yang wajib kamu sambangi.
5. Rute Bogor–Pelabuhan Ratu
Ingin menikmati pemandangan laut yang mengagumkan? Untuk itu, pilihlah rute Bogor–Pelabuhan Ratu. Rute ini pada umumnya akan ditempuh jika Eigerian ingin pergi ke Pantai Cimaja maupun Pantai Pelabuhan Ratu. Dalam perjalanan menuju ke sana, kamu akan mendapati panorama gunung dan hutan yang asri.
6. Rute Cirebon–Indramayu
Perjalanan dari Cirebon ke Indramayu cukup memerlukan waktu sekitar 120 menit. Sebagai produsen utama mangga di Jawa Barat, tidak lengkap rasanya kalau kamu tidak membeli mangga di Indramayu sebagai bekal perjalanan ataupun buah tangan.
Baca juga: 8 Cara Mengatasi Mabuk Laut yang Ampuh, Traveling Makin Seru
Tips Mempersiapkan Road Trip ke Jawa Barat
Melakukan road trip Jawa Barat mungkin membutuhkan waktu selama beberapa hari. Oleh karena itu, Eigerian harus benar-benar mempersiapkan segala halnya secara detail. Adapun tips-tips yang dapat kamu ikuti adalah sebagai berikut.
- Memilih kendaraan dengan tepat. Kamu perlu melakukan pemeriksaan dan perawatan secara rutin pada kendaraan guna memastikan kelayakan sekaligus keselamatan.
- Siapkan peta dan navigasi. Kamu bisa menggunakan aplikasi peta digital demi mencegah risiko tersesat.
- Memeriksa bahan bakar kendaraan. Pastikan bahan bakar cukup untuk berkendara selama beberapa hari. Jika hampir habis, segeralah lakukan pengisian.
- Bawalah perlengkapan darurat. Selain perbekalan, pastikan kamu membawa perlengkapan darurat, seperti ban serep, obat-obatan, alat servis sederhana, segitiga pengaman, kit pertolongan pertama, hingga alat pemadam api ringan.
- Selain peta serta perlengkapan darurat, siapkan senter, kamera, perlengkapan tidur, charger, power bank, alat mandi, kompas, jas hujan, dan lain sebagainya.
- Jangan lupa membawa perbekalan yang cukup agar perut tidak kosong selama melakukan road trip.
- Istirahat secara cukup setiap 2–3 jam sekali supaya tubuh tetap bugar, sehat, dan tidak kelelahan.
- Update informasi terkait lalu lintas dan cuaca sebagai antisipasi.
- Atur budget dan rencanakan finansial dengan terstruktur agar setiap kebutuhan selama perjalanan tercukupi.
Baca juga: Inilah 6 Aplikasi Traveling yang Wajib Ada di Smartphone!
Rekomendasi Produk Traveling dari EIGER
Bingung mencari perlengkapan yang wajib dibawa saat road trip? Jangan khawatir, berikut ini merupakan beberapa rekomendasi produk traveling dari EIGER yang telah terjamin kualitasnya.
1. JR Moorland Mid Cut Stripe Socks

Suasana Jawa Barat terkenal dingin dan sejuk. Jadi, jika kamu road trip bersama anak-anak, jangan lupa membawa Junior Moorland Mid Cut Stripe Socks. Produk kaus kaki dari EIGER Junior ini dapat menjaga jari-jari kaki si kecil tetap hangat selama bepergian.
Bahan katun pada produk ini sangat lembut sehingga nyaman ketika dikenakan. Junior Moorland Mid Cut Stripe Socks memiliki potongan low-cut dan dilengkapi teknologi Silvadur™ yang bagus untuk melindungi dari bakteri penyebab bau.
2. Dragonfly 2.1 Sunglasses

Selama berwisata outdoor, jangan lupa untuk tetap melindungi mata dari paparan sinar UV. Inilah mengapa gunakanlah Dragonfly 2.1 Sunglasses dari EIGER 1989. Kacamata ini mempunyai lensa polarized yang bisa mengurangi silau cahaya.
Di samping itu, ada perlindungan sinar UV400 yang akan melindungi mata dari pancaran radiasi UVA sekaligus UVB. Dengan demikian, kamu dapat menikmati kegiatan road trip secara nyaman.
3. Timberlake Tumbler

Menjaga tubuh tetap terhidrasi selama bepergian sangatlah penting. Oleh sebab itu, usahakan untuk selalu menyiapkan Timberlake Tumbler dari EIGER 1989. Produk ini memiliki desain yang simpel dan klasik.
Dikarenakan terbuat dari kayu, Timberlake Tumbler termasuk ramah lingkungan dan sudah BPA free. Tutup botolnya juga antibocor sehingga tidak mudah tumpah.
4. Junior Talon

Untuk mendukung aktivitas outdoor anak-anak selama road trip, pakaikan sepatu Junior Talon dari EIGER Junior. Sepatu ini telah didesain untuk menunjang kegiatan di alam yang menantang agar tetap aman.
Bahannya breathable sehingga kaki akan tetap terasa sejuk. Midsole phylon pada produk ini memberikan bantalan empuk yang nyaman. Sementara itu, outsole-nya dari bahan rubber memiliki daya cengkeram tinggi sehingga tetap stabil ketika dipakai di berbagai jenis permukaan.
Itulah penjelasan mengenai road trip Jawa Barat, meliputi rute perjalanan dan tips mempersiapkan segala halnya secara matang. Supaya road trip tetap nyaman dan aman, lengkapilah perlengkapan maupun peralatan dengan produk EIGER Adventure!
Dapatkan produk beserta informasi lengkapnya situs web resmi EIGER atau kunjungi store terdekat secara langsung. Jangan lupa download aplikasi mobile resmi EIGER hanya di App Store dan Google Play Store.
Baca juga: 5 Ide Liburan Akhir Tahun Seru Bersama Keluarga, Ini Inspirasinya!


