Bagi pelari atau penggemar olahraga lari, mempersiapkan perlengkapan dan outfit lari adalah hal yang tidak boleh sampai terlewatkan. Eigerian perlu memilih perlengkapan yang ergonomis dan nyaman dipakai agar tidak mengganggu proses berlari. Salah satu perlengkapan yang harus kamu bawa adalah running belt.
Running belt adalah sabuk ringan yang memiliki beberapa kantong sehingga kamu bisa menyimpan perintilan dan ponsel saat berlari. Artikel ini membahas rekomendasi running belt dari EIGER Adventure dan cara memilih running belt terbaik. Jadi, baca artikel ini hingga akhir untuk temukan informasinya.
Rekomendasi Running Belt dari EIGER Adventure

EIGER Adventure kini tidak hanya menghadirkan perlengkapan aktivitas alam, tetapi juga produk yang mendukung gaya hidup aktifmu, yaitu EIGER Act. Produk-produk EIGER Act dihasilkan dari uji coba desain, riset pasar, dan pengujian bahan sehingga memiliki kualitas yang terbaik serta mengedepankan kenyamanan Eigerian.
Tentunya, kehadiran EIGER Act adalah bentuk komitmen kami untuk mendukung gerak aktif Eigerian! Jika kamu sedang mencari running belt dari EIGER Adventure, berikut adalah beberapa rekomendasinya:
1. Pacer-Belt Hydropack Hipbelt

Rekomendasi yang pertama adalah Pacer-Belt Hydropack Hipbelt. Tas pinggang ini cocok untuk trail runner yang ingin membawa perlengkapan ringan dengan efisien. Dengan belt ini, kamu bisa menyimpan snack, vitamin, dan ponsel.
Desainnya pun minimalis sehingga tidak mengganggu aktivitas larimu. Kemudian, belt ini dilengkapi dengan aksen reflektif agar bisa terlihat oleh orang lain ketika kamu berlari di malam hari atau kondisi minim cahaya.
2. Xcelerate Belt

Xcelerate Belt adalah running belt untuk trail running yang bisa kamu manfaatkan untuk membawa snack, air minum, dan ponsel. Tidak hanya itu, belt ini memiliki backsystem berventilasi sehingga sirkulasi udara tetap lancar dan tidak membuatmu gerah saat berlari.
Sama seperti Pacer-Belt Hydropack Hipbelt, belt ini memiliki aksen reflektif yang dapat membuatmu terlihat di malam hari atau kondisi minim cahaya.
3. Pacer Belt Running 1F

Pacer Belt Running 1F adalah belt yang didesain khusus untuk trail running. Dengan belt ini, kamu bisa menyimpan ponsel dan snack selama berlari. Lalu, kompartemen utama tas pinggang ini dilengkapi dengan gantungan kunci. Ikat pinggangnya juga memiliki dua fungsi. Belt ini juga memiliki aksen reflektif untuk membuatmu lebih terlihat saat berlari di malam hari.
Baca juga: Cara Jogging Yang Benar, Tak Cuma Asal Jalan!
Fungsi Running Belt
Apabila Eigerian adalah pelari pemula atau belum pernah menggunakan run belt, kamu mungkin bertanya-tanya soal fungsi running belt. Running belt digunakan untuk menyimpan barang-barang kecil, seperti uang tunai, first aid kit sederhana, ponsel, kartu, dompet, snack, permen, atau kunci.
Lebih lanjut, beberapa jenis running belt juga dilengkapi dengan kantong fleksibel untuk menyimpan botol air minum. Yang paling penting, running belt didesain ergonomis dan mendukung kenyamananmu saat berlari sehingga kamu bisa tetap fokus berlari tanpa harus menenteng perintilan.
Tips Memilih Running Belt
Bagi kamu yang ingin memiliki running belt untuk melengkapi aktivitas berlari, kamu perlu memiliki tas yang tepat. Berikut ini adalah beberapa tips memilih running belt yang bisa kamu ikuti:
1. Cari Belt yang Pas
Hal pertama yang kamu prioritaskan dalam memilih running belt adalah kenyamanan. Oleh karena itu, kamu bisa memilih belt yang nyaman dikenakan. Biasanya, kantong depan running belt akan menggantung rendah di bagian terluas pinggulmu.
Jika kamu ragu bagaimana posisi belt yang pas untuk berlari, kamu bisa mencobanya langsung di toko. Intinya, pastikan belt tidak terpental atau bergoyang ketika kamu berlari agar tidak menghambat larimu.
2. Perhatikan Aksesibilitas
Selain ukuran yang pas, kamu juga perlu memerhatikan aksesibilitasnya. Pastikan belt mudah dipasang dan mudah dibuka-tutup sehingga kamu bisa menggunakannya bahkan dengan satu tangan.
3. Perhatikan Bahan Belt
Bahan juga menjadi salah satu pertimbangan saat memilih running belt. Kamu bisa memilih belt yang menggunakan bahan tahan air dan tidak mudah menyerap keringat. Tambahan teknologi ventilasi juga baik untuk dipilih karena kamu bisa berlari tanpa merasa gerah.
Baca juga: 5 Jenis Olahraga Untuk Diet yang Efektif dan Wajib Dicoba!
Rekomendasi Running Gear Lainnya dari EIGER Adventure
Selain running belt, kamu bisa mendapatkan perlengkapan dan outfit lari dari EIGER Act, lho! Berikut ini adalah beberapa rekomendasi perlengkapan lari lainnya yang bisa kamu gunakan:
1. A-DAPT Breezeease Men

A-DAPT Breezeease Men adalah kaos lengan pendek pria yang memiliki teknologi A-DAPT weat wicking dan quick dry yang dapat menyerap keringat lebih cepat sehingga kamu bisa berlari dengan nyaman. Terbuat dari bahan poliester, kaos ini juga terasa lembut di kulit.
2. Women Shikra SL

Women Shikra SL adalah sepatu trail running wanita yang didesain low-cut dan memiliki konstruksi Flexeleton yang membuat gerakanmu lebih fleksibel. Kemudian, insole Ortholite sepatu ini dapat meredam hentakan dan mencegah kaki basah akibat terlalu berkeringat.
Kemudian, midsole Phylon sepatu ini dapat mencegah cedera dan meredam hentakan sehingga cocok untuk kegiatan lari jarak jauh. Outsole Vibram sepatu ini didesain untuk mencengkeram kaki sehingga kamu bisa menyusuri medan trail run yang menantang.
3. X-Challanger

Untuk Eigerian yang sering berlari di pagi atau sore hari, topi visor X-Challanger dapat menjadi pilihan perlengkapan lari yang tidak boleh terlewat. Topi ini terbuat dari bahan yang lentur serta dilengkapi dengan lapisan handuk tipis untuk menyerap keringat. Kamu juga bisa menyisipkan kacamata di sleeve.
4. X-Compression Low

X-Compression Low adalah kaos kaki seamless toe yang dilengkapi dengan bantalan sol, ventilasi mesh, dan arch support sehingga kamu bisa berlari dengan nyaman dan kaki tetap sejuk. Selain itu, kaos kaki ini dilengkapi dengan teknologi Coolmax untuk membuat kakimu tetap kering dan teknologi Silvadur untuk melindungi kaki dari bakteri penyebab bau.
Demikian pembahasan tentang rekomendasi running belt EIGER, fungsi running belt, cara memilihnya, dan perlengkapan lari lainnya yang tidak boleh sampai ketinggalan.
Ingin mencari lebih banyak pilihan produk outdoor? Kunjungi EIGER Adventure Store terdekat di kotamu untuk merasakan kualitas produk kami dan mencobanya secara langsung sesuai kenyamananmu.
Kamu pun bisa berbelanja praktis di situs resmi EIGER atau aplikasi EIGER yang bisa kamu unduh di App store dan Play store. Kamu dapat memilih produk dari rumah hanya dengan mengklik produknya dan barang akan diantarkan ke rumahmu.

Jangan lewatkan banyak promo menarik di situs resmi dan aplikasi EIGER. Selama September ini, ada banyak promo menggiurkan yang sayang banget kalau dilewatkan. Khusus di event 9.9, kamu bisa check out dengan diskon hingga 10% ditambah dengan voucher sampai dengan Rp200 ribu!
Selain itu, masih ada sederet penawaran lain yang bikin belanja semakin hemat:
- Brand Mega Offer dengan Diskon Extra 5% di jam-jam tertentu (00.00–02.00 WIB dan 19.00–24.00 WIB).
- Voucher Combo Buy, di mana kamu bisa beli minimal 2 item EIGER incaranmu dan mendapatkan tambahan diskon 5%.
- Deretan Crazy Price spesial mulai dari Rp16 ribu dan diskon hingga 90%.
- Voucher ekstra hingga jutaan rupiah untuk transaksi tertentu.
Lengkapi perlengkapan larimu dari EIGER sekarang!
Baca juga: 5 Rekomendasi Sepatu Lari Pria dan Wanita, Nyaman!


