BerandaTips & TrickLifestyle10 Rekomendasi Sepatu Kuliah yang Cocok untuk Sehari-Hari

10 Rekomendasi Sepatu Kuliah yang Cocok untuk Sehari-Hari

Memasuki dunia perkuliahan bisa menjadi pengalaman yang mengejutkan bagi sebagian orang. Sebab, perubahan aktivitas yang cukup drastis juga bisa membuatmu perlu cepat beradaptasi. Tak hanya menghadiri kelas, kamu juga akan banyak terlibat dalam berbagai kegiatan di luar jadwal akademik.

Untuk menunjang penampilan sekaligus kenyamanan, memilih sepatu yang cocok dengan outfit kuliah juga menjadi hal penting yang tidak boleh diabaikan.

Namun, memilih sepatu buat kuliah yang nyaman, awet, dan tetap menarik saat dikenakan terkadang bisa cukup sulit. Untuk itu, yuk, simak rekomendasi sepatu kuliah yang siap jadi andalan kamu di kampus berikut ini!

Rekomendasi Sepatu untuk Kuliah 

Rekomendasi Sepatu untuk Kuliah 

Aktivitas kampus yang padat terkadang mengharuskanmu untuk selalu bergerak aktif. Maka, penting sekali untuk memilih sepatu yang nyaman, tahan lama, dan tetap stylish. Supaya tidak salah pilih, ini dia beberapa rekomendasi sepatu kuliah yang bisa jadi andalanmu:

1. Safar Low Cut

Safar Low Cut

Safar Low Cut adalah sepatu dari EIGER 1989 yang dirancang untuk kamu yang aktif, baik saat kuliah maupun bepergian. Bagian atasnya terbuat dari bahan Ripstop yang menjaga sirkulasi udara tetap lancar, jadi kaki tetap terasa adem dan nyaman. 

Sepatu ini juga dilengkapi insole Ortholite® yang empuk dan bisa menyesuaikan bentuk kaki sehingga nyaman dipakai seharian. Selain itu, sol karet di bagian bawahnya fleksibel dan punya daya cengkram yang bagus, jadi kamu bisa bergerak lebih bebas dan aman sepanjang hari.

2. Clifton

Clifton

Clifton merupakan sepatu kasual keluaran EIGER 1989 yang pas untuk dipakai kuliah maupun kegiatan santai lainnya. Bahannya memadukan kanvas dan suede sehingga memberikan kesan klasik yang tetap mudah dipadukan dengan berbagai gaya pakaian. 

Bagian dalamnya menggunakan insole Ortholite yang ringan, empuk, dan memiliki sirkulasi udara yang baik sehingga akan tetap terasa nyaman meski dipakai seharian untuk beraktivitas di kampus.

Baca juga: Inspirasi Mix and Match Outfit EIGER untuk Kuliah

3. Bryce Lowcut

Bryce Lowcut

Sedang mencari sepatu anak kuliahan yang nyaman dipakai seharian? Bryce Lowcut dari EIGER 1989 bisa jadi jawabannya. Sepatu ini menggunakan bahan suede dan ripstop yang menyerap keringat sehingga kaki tetap kering meski kamu banyak bergerak. 

Dilengkapi insole Ortholite yang ringan dan empuk, sepatu ini cocok untuk menemani menjalani berbagai aktivitas padat di kampus. Outsole-nya juga dirancang agar tidak mudah tergelincir di permukaan yang basah sekalipun.

4. Women Cheline 1.0

Women Cheline 1.0

Women Cheline 1.0 dari EIGER 1989 cocok untuk kamu yang ingin tampil kasual tapi tetap nyaman saat kuliah. Bahan denim di bagian atas sepatu ini akan memberi kesan santai, sementara insole Ortholite menjaga kaki tetap sejuk dan kering. 

Ditambah lagi midsole-nya yang empuk dan outsole-nya yang fleksibel, sepatu ini membuat setiap langkah terasa ringan dan stabil sepanjang hari sehingga pas banget jadi teman andalan ke kampus.

5. Biskra

Biskra

Biskra bisa jadi pilihan pas untuk kamu yang aktif di kampus, tapi tetap ingin tampil rapi dan nyaman. Dengan bahan kanvas dan suede, sepatu ini memberi kesan klasik yang mudah dipadukan dengan berbagai gaya. 

Selain itu, insole Ortholite yang empuk dan sejuk membuat kaki tetap nyaman, sedangkan sol karetnya yang fleksibel akan mendukung langkahmu seharian tanpa terasa berat.

6. Kigali

Kigali

Untuk kamu yang butuh sepatu kuliah yang ringan dan tidak membuat gerah, Kigali bisa jadi pilihan yang pas. Bagian atasnya terbuat dari bahan yang lentur dan bisa bernapas, jadi kaki akan tetap terasa nyaman meski dipakai dari pagi sampai sore.

Ditambah sol dalam yang empuk dan sol luar yang ringan serta fleksibel, sepatu ini siap menemani langkahmu ke kelas, rapat, atau sekadar jalan santai di kampus tanpa bikin cepat lelah.

Baca juga: Tas Kuliah Nyaman & Trendy untuk Mahasiswa Aktif, Cek di Sini!

7. Kavery 1.0

Kavery 1.0

Untuk kamu yang sangat aktif di kampus, Kavery 1.0 merupakan salah satu pilihan sepatu kuliah yang tepat. Desainnya klasik dengan bagian atas berbahan suede yang memberi kesan rapi dan tetap sederhana. 

Insole Ortholite di bagian dalamnya juga memberikan rasa nyaman dan menjaga kaki tetap kering sepanjang hari. Ditambah sol yang ringan dan kuat, sepatu ini membuat langkah terasa lebih stabil dan tidak mudah lelah meski dipakai lama.

8. Stanley

Stanley

Jika kamu mencari sepatu kuliah yang nyaman dan tetap bergaya, Stanley bisa menjadi pilihan yang tepat. Dengan perpaduan bahan kanvas dan suede, sepatu ini bisa menghadirkan tampilan kasual tapi tetap rapi. 

Selain itu, insole Ortholite-nya juga sangat empuk, ringan, dan sejuk di kaki sehingga akan tetap nyaman meski dipakai sepanjang hari. Namun perlu diingat, sepatu ini lebih cocok untuk aktivitas harian dan tidak disarankan untuk kegiatan berat seperti hiking, ya.

9. Ras Dashen

Ras Dashen

Buat kamu yang aktif dan sering beraktivitas di luar ruangan kampus, Ras Dashen bisa jadi pilihan sepatu kuliah yang pas. Dengan bahan nubuck dan kanvas tahan air ringan, sepatu ini tetap nyaman meski terkena cipratan saat hujan. 

Bagian dalamnya juga dirancang agar mengikuti bentuk kaki sehingga memberi rasa nyaman saat dipakai lama. Sol karetnya kuat dan dilengkapi pelindung di bagian depan, membantu menjaga langkah tetap stabil dan aman di berbagai permukaan.

10. Pedauh Mid Cut Men

Pedauh Mid Cut Men

Pedauh Mid Cut Men cocok untuk kamu yang butuh sepatu kuliah yang ringan dan tetap nyaman dipakai sepanjang hari. Sepatu ini memiliki tampilan kasual dengan detail klasik dari bahan kanvas dan suede.

Bagian dalamnya dilengkapi bantalan empuk yang menjaga kaki tetap kering. Sol karetnya juga kuat dan fleksibel sehingga membuat langkah terasa stabil saat berpindah tempat di lingkungan kampus.

Itulah beberapa rekomendasi sepatu kuliah yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan gaya harianmu, mulai dari Safar Low Cut hingga Pedauh Mid Cut Men. 

Masing-masing sepatu tentunya menawarkan kenyamanan, daya tahan, dan desain yang mendukung aktivitasmu di kampus agar tetap lancar tanpa mengorbankan penampilan.

Selain sepatu-sepatu yang disebutkan di atas, kamu juga bisa menemukan berbagai pilihan model lainnya di situs web resmi EIGER Adventure. Untuk pengalaman belanja yang lebih praktis, unduh aplikasi EIGER di App Store atau Google Play Store.

Melalui aplikasi, kamu bisa cek ketersediaan produk, kunjungi langsung toko terdekat, atau pesan sepatu pilihanmu dan kirim ke rumah. 

Promo 9 9 Eiger

Menariknya, selama September ini ada banyak promo menggiurkan yang sayang banget kalau dilewatkan. Khusus di event 9.9, kamu bisa check out dengan diskon hingga 10% ditambah dengan voucher sampai dengan Rp200 ribu!

Selain itu, masih ada sederet penawaran lain yang bikin belanja semakin hemat:

  • Brand Mega Offer dengan Diskon Extra 5% di jam-jam tertentu (00.00–02.00 WIB dan 19.00–24.00 WIB).
  • Voucher Combo Buy, di mana kamu bisa beli minimal 2 item EIGER incaranmu dan mendapatkan tambahan diskon 5%.
  • Deretan Crazy Price spesial mulai dari Rp16 ribu dan diskon hingga 90%.
  • Voucher ekstra hingga jutaan rupiah untuk transaksi tertentu.

Jadi, yuk segera lengkapi kebutuhan kuliahmu sekarang juga dengan berbagai sepatu andalan dari EIGER!

Baca juga: 5 Style Anak Kuliah Kekinian, Eigerian Bisa Simak di Sini!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru