Berencana merayakan tahun baru di puncak gunung? Momen pergantian tahun memang identik dengan kembang api, keramaian kota, atau hangout bersama teman. Namun jika kamu ingin suasana berbeda, merayakan tahun baru dari ketinggian bisa jadi pilihan yang lebih tenang, anti-mainstream, dan tetap berkesan.
Beberapa gunung di Indonesia juga punya jalur yang ramah pemula dan menawarkan pemandangan malam hingga city lights yang cantik saat detik pergantian tahun. Penasaran gunung mana saja yang pas untuk didaki? Yuk, simak rekomendasinya!
Rekomendasi Gunung untuk Merayakan Tahun Baru di Puncak Gunung

Ada beberapa gunung favorit untuk perayaan tahun baru yang menawarkan pengalaman berbeda dari perayaan di kota. Mulai dari jalur ramah pemula hingga panorama menakjubkan, setiap gunung membuat momen spesial yang tak terlupakan di malam pergantian tahun ini.
1. Gunung Merapi
Gunung Merapi dikenal sebagai salah satu gunung berapi paling aktif di Indonesia, namun menjadi favorit banyak pendaki saat malam tahun baru. Melalui jalur Selo di Boyolali atau Sapuangin di Klaten, kamu akan tiba di Pasar Bubrah, area camping yang biasa dipilih pendaki.
Menyaksikan puncak Merapi yang menjulang di antara kabut dan awan jadi momen yang sulit dilupakan. Namun, perlu diketahui bahwa sejak tahun 2018, jalur pendakian Gunung Merapi ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut terkait aktivitas vulkaniknya.
2. Gunung Pancar
Untuk merayakan tahun baru di Gunung Pancar, kawasan wisata alam di Bogor ini menawarkan udara segar dan pemandangan hutan pinus yang asri. Spot populer. seperti Rainbow Hills menyajikan jalur menantang sekaligus berbagai lokasi foto instagramable. Jangan lupa tetap jaga kebersihan dan patuhi peraturan selama berwisata di tempat ini ya.
3. Gunung Prau
Gunung Prau di Jawa Tengah jadi favorit pendaki pemula berkat jalurnya yang mudah dan waktu tempuh singkat, terutama lewat Patak Banteng. Dari puncaknya yang berada di 2.590 mdpl, kamu bisa menikmati sunrise cantik dengan latar Gunung Sindoro, Sumbing, Merapi, dan Merbabu. Suasana tahun baru di gunung Prau pun terasa semakin istimewa.
4. Gunung Kidul
Untuk tahun baru di Gunung Kidul, Alun-Alun Wonosari tetap jadi pusat perayaan favorit dengan pentas seni, expo UMKM, dan pesta kembang api. Selain itu, beberapa lokasi lain seperti Heha Ocean View, De Mangol View, Heha Sky View, Hotel Santika, Obelix Sea View, Pantai Ngrumput, dan Nglanggeran juga menggelar perayaan seru. Pemerintah setempat juga menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk keamanan dan kenyamanan pengunjung.
Baca juga: 12 Gunung Terindah di Indonesia yang Wajib Didaki Seumur Hidup
5. Gunung Andong
Bagi pendaki pemula, Gunung Andong di Magelang, Jawa Tengah, jadi pilihan favorit. Dengan ketinggian 1.726 mdpl, jalurnya pendek dan mudah dilalui. Dari puncak, kamu bisa menikmati sunrise yang indah, sekaligus merayakan malam tahun baru bersama pendaki lain, momen yang sayang untuk dilewatkan. Jadi, jangan lupa siapkan kamera untuk mengabadikan pemandangannya, ya!
6. Gunung Cikuray
Di Garut, Jawa Barat, Gunung Cikuray dengan tinggi 2.821 mdpl ini sering dijuluki sebagai “Negeri di Atas Awan” karena pemandangan lautan awannya yang menakjubkan. Jalurnya memang panjang dan cukup menantang, namun begitu sampai di puncak, panorama indah di sekeliling akan membuat semua lelahmu terbayar. Buat kamu yang ingin merayakan tahun baru di puncak gunung, Cikuray bisa jadi pilihan.
Rekomendasi Hiking Gear dari EIGER
Untuk merayakan tahun baru di puncak gunung dengan aman dan nyaman, kamu perlu menggunakan perlengkapan yang tepat. Berikut beberapa rekomendasi hiking gear dari EIGER yang bisa menemani petualanganmu:
1. Men’s Equator 2L 1.0

Jaket dua lapis Men’s Equator 2L 1.0 dari EIGER tahan angin dan air dengan lapisan dalam nyaman dan ventilasi di ketiak. Dilengkapi hood, kerah tinggi, serta ujung lengan dan bawah yang bisa disesuaikan, cocok untuk tetap hangat dan nyaman saat merayakan tahun baru di puncak gunung.
BELI MEN’S EQUATOR 2L 1.0 DI SINI
Baca juga: 13+ Gunung di Indonesia dengan Sunrise Terbaik
2. Women Spider Rock 22

Ransel Women Spider Rock 22 dari EIGER bisa jadi pilihan nyaman untuk pendakian singkat di malam tahun baru kamu. Dilengkapi saku kantong air, saku atas dan samping, backsystem Aerovent Trek, serta rain cover dan pengikat trekking pole untuk perjalanan yang praktis dan nyaman.
BELI WOMEN SPIDER ROCK 22 DI SINI
3. Gekkota

Lengkapi pendakian tahun baru di gunung dengan Gekkota, boots mid-cut pria dari EIGER. Terbuat dari kulit full grain waterproof, dilengkapi insole Ortholite® agar kaki tetap kering, serta midsole phylon dan outsole karet yang memberi cengkeraman maksimal di berbagai medan.
4. X-Stormseeker Pants

Celana X-Stormseeker dari EIGER nyaman dan serbaguna untuk hiking atau bersantai di perkemahan di gunung. Terbuat dari bahan hangat, pinggang bisa disesuaikan, dilengkapi gusset untuk leluasa bergerak, serta empat saku, termasuk satu dengan ritsleting untuk menyimpan barang penting.
BELI X-STRIMSEEKER PANTAS DI SINI
5. Brindled Pants

Celana panjang wanita Brindled Pants dari EIGER ringan, elastis, dan nyaman untuk speed hiking. Dilengkapi gusset, articulated knees, dan teknologi Tropic Repellent untuk bebas bergerak dan terlindung dari cipratan air, terbuat dari poliester daur ulang yang ramah lingkungan untuk menemani petualanganmu.
Itu dia beberapa rekomendasi gunung yang bisa kamu pilih untuk merayakan tahun baru di puncak gunung dengan suasana yang lebih tenang dan berkesan. Setelah menentukan destinasinya, kamu bisa langsung menyiapkan gear pendakian terbaik agar perjalanan semakin aman dan nyaman.
Kalau kamu ingin merasakan langsung kualitas produknya, silakan datang ke EIGER Adventure Store terdekat. Kamu bisa mencoba perlengkapan pendakian secara langsung, melihat detail bahannya, hingga memastikan kenyamanannya sebelum dipakai untuk naik gunung.
Sementara kalau kamu lebih suka cara yang praktis, kamu bisa belanja lewat situs resmi EIGER, atau melalui aplikasi EIGER di App Store dan Play Store. Tinggal pilih produk yang kamu butuhkan, checkout, dan tunggu sampai paketnya tiba di rumah.
Belanja online juga sering lebih hemat karena banyak promo dan diskon yang tersedia.
Jadi, sudah siap rayakan malam tahun baru dari puncak gunung dengan perlengkapan terbaik dari EIGER?
Baca juga: 10 Gunung Destinasi Para Pendaki yang Populer, Ini Profilnya!


