BerandaTips & TrickGreen & HealthyTeknik Lari Jarak Pendek dan Tips Melakukannya, Yuk Pahami!

Teknik Lari Jarak Pendek dan Tips Melakukannya, Yuk Pahami!

Teknik lari jarak pendek penting dipahami agar hasil latihan lebih optimal. Meski jarak yang ditempuh hanya 100, 200, hingga 400 meter, sprint bukanlah olahraga yang mudah dilakukan. Cabang atletik ini menuntut kekuatan, kecepatan penuh, serta kondisi tubuh yang prima. 

Untuk bisa mencapai garis finish secepat mungkin, dibutuhkan teknik khusus agar tenaga tetap stabil dari start hingga akhir. Menariknya, jenis lari jarak pendek tidak hanya bermanfaat bagi atlet untuk melatih stamina, tetapi juga bisa menjadi pilihan olahraga praktis bagi siapa saja yang ingin tetap bugar meski memiliki waktu terbatas. 

Penasaran bagaimana cara melakukannya dengan benar? Yuk, simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Teknik Lari Jarak Pendek

Teknik Lari Jarak Pendek

Lari jarak pendek memerlukan teknik yang tepat, mulai dari start, gerakan lari, hingga saat memasuki garis finish. Pahami teknik ini agar hasilnya lebih maksimal. Berikut penjelasannya.

1. Teknik Start

Start yang digunakan dalam lari jarak pendek adalah start jongkok karena posisi awal yang tepat akan sangat menentukan hasil akhir. Cara melakukan start jongkok adalah sebagai berikut:

  • Letakkan kedua tangan di belakang garis start dengan jempol dan telunjuk membentuk huruf V terbalik.
  • Ambil posisi jongkok dengan satu kaki di depan dan lutut kaki belakang menempel ke tanah.
  • Saat aba-aba “siap”, angkat panggul dan lutut belakang.
  • Mulailah bertolak dan berlari ketika aba-aba “ya” diberikan.

2. Teknik Gerakan Lari

Selain start, teknik berlari dan postur tubuh yang benar juga penting untuk menjaga kecepatan tetap stabil. Bagi pemula, hal ini membutuhkan koordinasi dan keseimbangan tubuh yang baik. Berikut langkah-langkahnya:

  • Lakukan tolakan kaki yang kuat pada lintasan.
  • Angkat lutut hingga sejajar panggul dan ayunkan ke depan untuk menghasilkan langkah lebar.
  • Kepalkan tangan dengan rileks, tekuk siku sekitar 90°, lalu ayunkan sejajar tubuh secara wajar.
  • Jaga tubuh tetap rileks dengan punggung lurus dan sedikit condong ke depan.
  • Posisikan kepala serta leher tetap rileks dengan pandangan fokus ke depan.

Baca juga: Pace Adalah: Kunci Meningkatkan Performa Lari dan Rekomendasi Sportwear Nyaman dari EIGER Act

3. Teknik saat Memasuki Garis Finish

Teknik saat memasuki garis finish sangat penting karena bisa menentukan menang atau kalah. Berikut langkah yang perlu diperhatikan:

  • Tetap berlari tanpa mengubah gerakan, sikap, maupun kecepatan.
  • Condongkan dada ke depan sambil mengayunkan kedua tangan ke belakang tubuh.

Manfaat Lari Jarak Pendek

Lari jarak pendek membuat tubuh bekerja maksimal dalam waktu singkat sehingga memberi banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut adalah beberapa manfaat lari jarak pendek:

  • Membakar lebih banyak kalori dibanding olahraga intensitas rendah atau sedang.
  • Melancarkan peredaran darah dan distribusi oksigen ke seluruh tubuh.
  • Membentuk otot sekaligus meningkatkan kinerjanya.
  • Membantu menjaga massa otot yang berkurang seiring bertambahnya usia.
  • Meningkatkan ketangkasan dan ketahanan tubuh saat berolahraga.

Untuk mendapatkan manfaat optimal dan menghindari cedera, pastikan lari dilakukan dengan teknik yang benar serta dilakukan dengan pemanasan dan pendinginan yang optimal.

Tips Melakukan Lari Jarak Pendek

Lari jarak pendek membutuhkan kekuatan dan kecepatan tinggi. Untuk mendapatkan manfaat maksimal sekaligus mencegah cedera, kamu perlu memerhatikan tips berikut:

  • Persiapan: Gunakan sepatu olahraga yang nyaman dan sesuai ukuran serta pakaian berbahan menyerap keringat agar tubuh tetap nyaman dan aman saat berlari.
  • Pemanasan: Lakukan jogging ringan atau berjalan kaki 5–10 menit, lalu lanjutkan dengan peregangan sederhana. Pemanasan ini penting untuk mengurangi risiko cedera otot.
  • Mulai bertahap: Bagi pemula, lakukan lari jarak pendek secara perlahan sesuai kemampuan. Setelah terbiasa, tambah kecepatan, jarak, atau jumlah set. Satu set bisa dilakukan 3–4 kali lari selama 20–30 detik dengan istirahat 4–5 menit. Ulangi 2–3 kali seminggu secara konsisten.
  • Pendinginan: Setelah berlari, lakukan pendinginan agar otot tidak kram, sirkulasi darah tetap lancar, dan detak jantung kembali normal. Pendinginan bisa dilakukan dengan peregangan ringan atau berjalan santai.

Baca juga: Cara Mendaki Gunung agar Tidak Cepat Lelah, Ada Rahasianya Lho!

Lari Jarak Pendek dan Jarak Jauh, Mana yang Harus Dipilih?

Pilihan antara lari jarak pendek atau jarak jauh tergantung pada tujuan, kondisi fisik, dan preferensi pribadi. Jika waktu terbatas, lari jarak pendek lebih praktis karena bisa dilakukan cepat namun tetap bermanfaat. 

Kalau kamu ingin menurunkan berat badan, keduanya sama-sama efektif. Lari pendek membantu membakar kalori dengan intensitas tinggi, sedangkan lari jauh membakar kalori lebih banyak dalam durasi panjang.

Sementara itu, bagi yang ingin meningkatkan daya tahan, lari jarak jauh lebih tepat karena melatih stamina dan kesehatan jantung. Namun, jika rentan cedera, lari jarak pendek lebih aman karena tekanannya lebih ringan. 

Lari pendek juga cocok bagi yang menyukai variasi latihan, sementara lari jarak jauh sering memberi efek menenangkan dan melatih ketangguhan mental.

Rekomendasi Running Gear dari EIGER Act

Lari tanpa perlengkapan yang tepat sering membuat tubuh cepat lelah dan latihan menjadi kurang maksimal. Oleh karena itu, memilih gear yang mendukung sangat penting agar gerakan lebih efisien sekaligus nyaman dari start hingga finish.

Untuk menjawab kebutuhan tersebut, EIGER menghadirkan lini terbaru EIGER Act. Produk-produk EIGER Act dibuat dari material berkualitas yang breathable sehingga tetap nyaman dipakai meski berkeringat. 

Selain itu, pilihan desain dan fit-nya mendukung gerakan dinamis tanpa mengurangi gaya. Dengan hadirnya EIGER Act, gaya hidup aktif kini bisa lebih menyenangkan, praktis, dan tentunya tetap fashionable.

Nah, kalau kamu ingin mulai berlari dengan perlengkapan yang tepat, berikut beberapa running gear dari EIGER Act yang wajib kamu miliki:

1. WS Shikra SL

WOMEN SHIKRA SL

Sepatu WS Shikra SL hadir dengan desain low cut yang menunjang performa trail running kamu, Eigerian. Bagian atasnya menggunakan konstruksi Flexeleton tanpa jahitan sehingga lebih fleksibel untuk mendukung gerakan kamu. 

2. Topi X-Challanger 

Topi X-Challanger 

Topi X-Challanger bisa menjadi pilihan pas untuk olahraga outdoor. Terbuat dari bahan lentur dengan fit nyaman, dilengkapi lapisan handuk penyerap keringat di crown, serta sleeve khusus untuk menyisipkan kacamata. Praktis dan tetap bikin kamu nyaman!

3. Corecomfort Crop Legging

Corecomfort Crop Legging

Dengan Corecomfort Crop Legging, kamu bisa bergerak bebas dan nyaman. Dilengkapi kantong di kedua sisi untuk menyimpan barang penting, serta teknologi sweat wicking yang menjaga tubuh tetap kering sepanjang aktivitasmu.

4. All-Day ACT Women

All-Day ACT Women

Tetap nyaman saat jogging dengan All-Day ACT Women SS. Kaus lengan pendek ini dibuat dari bahan elastis yang menyerap keringat sehingga mendukung fleksibilitas gerakmu sepanjang aktivitas harian.

5. Airylight Men

Airylight Men

Nikmati lari lebih nyaman dengan Airylight Men dari EIGER Act. Kaus lengan pendek berbahan poliester ini dibuat dengan konstruksi seamless untuk mengurangi gesekan, serta teknologi A-DAPT yang menyerap keringat agar tubuhmu tetap kering.

Demikian pembahasan mengenai teknik lari jarak pendek beserta tipsnya. Agar latihan semakin nyaman dan efektif, pastikan juga menggunakan perlengkapan lari yang tepat. Kamu bisa belanja langsung di website resmi EIGER, EIGER Adventure Store, atau lewat aplikasi EIGER Adventure di App Store dan Play Store.

Belanja online tentu lebih praktis karena tinggal pilih produk, bisa nikmati promo serta diskon menarik, dan barang langsung sampai ke rumah. 

Namun, kalau ingin merasakan pengalaman belanja offline, Eigerian bisa langsung mengunjungi EIGER Adventure Store untuk mencoba produk, memegang bahannya, dan memastikan kualitasnya sesuai kebutuhan.

Yuk, dukung gaya hidup aktifmu bersama EIGER Adventure!

Baca juga: Teknik & 7 Tips Persiapan Lari Marathon, Kuat Sampai Finish!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru