Tempat camping di Kintamani menjadi pilihan favorit bagi para pencinta alam yang ingin menikmati suasana sejuk pegunungan dengan panorama indah. Terletak di ketinggian 1.200–1.900 meter di atas permukaan laut, kawasan ini dikenal dengan pemandangan Gunung Batur dan Danau Batur yang memukau.
Udara dingin yang diselimuti kabut tipis membuat pengalaman berkemah di Kintamani terasa semakin istimewa. Bukan hanya sekadar mendirikan tenda, camping di sini juga menawarkan momen matahari terbit yang indah hingga suasana tenang di tepi danau.
Tak heran jika banyak tempat camping seru bermunculan, lengkap dengan fasilitas memadai dan akses yang mudah dijangkau. Bagi Eigerian yang mencari liburan seru sekaligus menenangkan, berkemah di Kintamani bisa jadi pengalaman tak terlupakan. Yuk, cek rekomendasinya di bawah ini!
Rekomendasi Tempat Camping di Kintamani

Terdapat banyak pilihan tempat camping di Kintamani dengan keunggulannya masing-masing. Kamu bisa menyesuaikan lokasi sesuai kebutuhan, suasana, maupun budget. Berikut beberapa rekomendasi spot camping yang bisa jadi pilihan untuk liburan seru di alam terbuka.
1. Sunrise Hill Camp
Sunrise Hill Camp merupakan tempat camping di Kintamani dekat danau yang menawarkan pemandangan Danau Batur, Gunung Batur, dan hamparan rumput hijau tepat di depan tenda.
Fasilitasnya cukup lengkap, mulai dari bed nyaman, lantai kayu, tempat penyimpanan barang, hingga perlengkapan, seperti heater, kipas angin, teko listrik, dan hair dryer.
Menariknya, tersedia juga kolam renang air hangat serta infinity pool dengan view cantik. Untuk menikmati semua fasilitas ini, kamu perlu menyiapkan budget mulai Rp400.000. Sebagai salah satu lokasi glamping di Kintamani, Sunrise Hill Camp memberikan pengalaman menginap yang berkesan.
2. Kayupadi Sunrise Camping
Kayupadi Sunrise Camping menawarkan panorama gunung, perbukitan hijau, dan danau yang memukau. Akses jalan ke tempat ini sudah beraspal namun cukup terjal, jadi pastikan kendaraan kamu dalam kondisi prima.
Fasilitas yang tersedia di mencakup tenda, kasur, selimut, bantal, lampu, colokan, hingga kayu bakar, serta toilet, air bersih, listrik, dan area parkir. Pengunjung juga boleh membawa tenda sendiri dengan membayar tiket masuk.
Harga paketnya pun bervariasi, mulai dari Rp20.000 per orang hingga paket glamping dengan fasilitas lengkap, ditambah pilihan aktivitas, seperti berendam di hotspring atau mendaki Gunung Batur.
Baca juga: Daftar Lokasi Bumi Perkemahan Terbaik di Indonesia
3. N’jung Bali Camp
N’jung Bali Camp merupakan tempat kemah di Kintamani yag berlokasi tepat di pinggir Danau Batur dengan pemandangan alami yang estetik. Dari sini, kamu bisa menikmati hamparan air dan megahnya pegunungan, terutama di pagi dan siang hari.
Fasilitas yang tersedia meliputi tempat tidur untuk dua orang, toilet sharing, handuk, teh dan kopi, WiFi, serta api unggun. Tarif menginap pada weekday sekitar Rp400.000 sudah termasuk sarapan.
4. Alengkong Bali Camp
Alengkong Bali Camp menjadi salah satu tempat camping populer di Kintamani yang menawarkan suasana tenang dengan udara pegunungan segar dan pemandangan indah.
Fasilitasnya mencakup tenda, lampu, colokan, toilet, WiFi, bantal, selimut, karpet dalam tenda, serta kayu bakar, dan sudah termasuk tiket masuk serta spot foto.
Harga paketnya juga bervariasi, mulai Rp40.000 jika membawa tenda sendiri, Rp150.000 untuk 1 orang per tenda, hingga Rp350.000 untuk 4 orang per tenda. Selain itu, tersedia juga pilihan Lumbung dan Glamping dengan fasilitas lebih lengkap dan nyaman.
5. Jungle Camping Kintamani
Buat kamu yang ingin camping murah di kintamani Jungle Camping Kintamani berlokasi di Desa Pinggan bisa jadi pilihan. Tempat ini menawarkan suasana sejuk dengan panorama alam indah, terutama saat matahari terbit. Fasilitasnya cukup lengkap, mulai dari area parkir, musala, toilet, hingga tempat makan.
Pengunjung bisa membawa tenda sendiri dengan biaya Rp25.000 per orang atau menyewa tenda lengkap dengan kasur dan selimut. Selain itu, tersedia juga paket glamping seharga Rp400.000 yang sudah termasuk sarapan, memberikan kenyamanan lebih sekaligus pengalaman camping di tengah alam.
Rekomendasi Peralatan Camping dari EIGER Adventure
Sedang merencanakan camping di alam terbuka? Supaya lebih nyaman dan aman, tentu Eigerian perlu membawa perlengkapan yang tepat. Nah, EIGER punya rekomendasi peralatan camping praktis yang siap mendukung setiap petualanganmu. Yuk, simak daftarnya berikut ini!
1. Mamberamo Eco Vest

Mamberamo Eco Vest adalah rompi wanita dari EIGER Mountaineering yang terbuat dari bahan fleece lembut dan hangat, hasil kombinasi poliester daur ulang ramah lingkungan dan rayon. Rompi ini cocok digunakan sebagai luaran untuk menambah kehangatan saat berada di base camp atau beraktivitas di alam bebas pada cuaca dingin.
Baca juga: Sederet Tempat Camping Seru dan Populer di Berbagai Negara
2. Calidum 250 Duo SB

Calidum 250 Duo SB adalah sleeping bag berbentuk persegi panjang yang luas dan muat untuk dua orang tanpa terasa sempit. Dengan suhu nyaman hingga 12°C, sleeping bag ini mampu menjaga tubuh tetap hangat meski cuaca dingin dan berangin sehingga cocok untuk menjelajah alam maupun bersantai di area perkemahan.
3. Weekend Cutlery Bag

Weekend Cutlery Bag adalah tas peralatan makan praktis dengan beberapa saku untuk menyimpan botol, sendok, lap, dan perlengkapan piknik atau camping. Terbuat dari poliester daur ulang dengan lapisan dalam ramah lingkungan serta finishing water repellent C6, tas ini mudah dibersihkan dan tahan air. Bisa digantung di meja piknik maupun di belakang kursi mobil, membuatnya semakin fungsional dan nyaman digunakan.
4. Ultralight Collapsible Kettle

Ultralight Collapsible Kettle berkapasitas 1,1 liter ini sangat ringkas sehingga mudah dibawa ke mana saja. Terbuat dari silikon food grade dengan dasar aluminium anodized untuk menghantarkan panas lebih cepat, ketel ini juga memiliki dua pegangan nylon yang kokoh agar stabil saat menuang.
Berkat desain bibir yang lebar, ketel ini bisa dipakai untuk memasak teh, kopi, sup, hingga berfungsi sebagai panci sehingga praktis digunakan di setiap perjalanan.
5. Hillwander Rucksack 35L

Hillwander Rucksack 35L hadir dengan kompartemen utama bertali serut dan saku dalam, ditambah saku depan serta dua saku samping untuk akses barang cepat.
Ransel ini juga dilengkapi tali kompresi samping untuk matras, pengikat trekking pole, serta tali dada dan pinggang yang membantu membagi beban agar tetap stabil dan nyaman saat membawa barang berat.
Itu dia rekomendasi tempat camping di Kintamani yang bisa jadi pilihan untuk liburan seru sambil menikmati keindahan alam Bali. Biar pengalaman camping kamu makin maksimal, pastikan juga perlengkapan outdoor-mu berkualitas dan nyaman digunakan.
Kamu bisa langsung datang ke EIGER Adventure Store terdekat untuk merasakan pengalaman belanja offline. Di sana, kamu bisa mencoba produk secara langsung, melihat detailnya, dan memastikan kualitasnya sesuai dengan kebutuhan camping.
Kalau ingin lebih praktis, belanja online lewat situs resmi EIGER atau aplikasi EIGER di App Store dan Google Play Store juga jadi pilihan tepat. Tinggal pilih produk incaran, bayar, dan tunggu sampai tiba di rumah.
Belanja online di EIGER juga sering menghadirkan promo serta diskon menarik yang sayang untuk dilewatkan. Yuk, lengkapi perlengkapan camping terbaikmu sekarang bersama EIGER, dan nikmati serunya berpetualang di alam bebas!
Baca juga: 12 Tempat Camping di Pangalengan, Dijamin Bikin Betah!


