BerandaTips & TrickLifestyle10 Rekomendasi Tumbler EIGER untuk Menunjang Aktivitasmu!

10 Rekomendasi Tumbler EIGER untuk Menunjang Aktivitasmu!

Di tengah padatnya aktivitas harian, menjaga tubuh tetap terhidrasi adalah kebutuhan penting yang sering terlupakan. Tumbler EIGER hadir sebagai solusi praktis untuk menemani aktivitas harian hingga kegiatan luar ruang, sekaligus menjadi pilihan eco-friendly yang membantu mengurangi penggunaan botol plastik sekali pakai. 

Seiring gaya hidup aktif dan kebiasaan lebih sehat, kebutuhan akan tumbler yang aman, tahan lama, dan mudah dibawa pun meningkat. Tumbler dari EIGER dirancang agar bisa digunakan berulang, memiliki desain praktis, dan cocok untuk berbagai aktivitas. 

Supaya Eigerian tidak salah pilih, simak rekomendasi tumbler EIGER terbaik berikut yang siap menunjang aktivitasmu sehari-hari.

Rekomendasi Tumbler EIGER

Beragam aktivitas membutuhkan tumbler dengan karakter yang berbeda. Berikut ini rekomendasi tumbler EIGER yang dirancang praktis, fungsional, dan siap menemani aktivitasmu sehari-hari.

1. Zernes 1.0

Zernes 1.0

Kalau kamu butuh tumbler EIGER yang ringkas dan mudah dibawa ke mana saja, Zernes 1.0 bisa jadi pilihan yang pas. Ukurannya praktis untuk menemani rutinitas harian hingga perjalanan singkat tanpa ribet.

Tumbler berkapasitas 310 ml ini terbuat dari stainless steel dengan teknologi double wall vacuum insulation yang menjaga minuman tetap dingin atau hangat hingga 6 jam. Dilengkapi tutup antibocor dan handle lipat, botol tumbler  ini aman disimpan di tas dan nyaman dibawa saat traveling maupun beraktivitas sehari-hari.

BELI ZERNES 1.0 DI SINI

2. Envase 2L

Envase 2L merupakan tumbler EIGER

Untuk aktivitas outdoor yang membutuhkan persediaan air lebih banyak, tumbler EIGER Envase 2L hadir sebagai solusi yang fungsional dan efisien. Kapasitas besarnya cocok dibawa saat hiking, camping, atau kegiatan luar ruang yang menuntut daya tahan ekstra.

Envase 2L dibuat dari bahan TPU semi transparan antimikroba yang membantu menjaga kualitas air tetap bersih. Desainnya fleksibel sehingga bisa dilipat saat tidak digunakan, dilengkapi penutup antibocor agar aman disimpan di dalam tas selama kamu aktif bergerak.

BELI ENVASE 2L DI SINI

Baca juga: Botol Minum Multifungsi: Teman Setia agar Tetap Terhidrasi 

3. Malvales 700

Malvales 700 merupakan tumbler EIGER

Buat kamu yang aktif berangkat kerja, kuliah, atau sekadar beraktivitas seharian di luar rumah, tumbler EIGER Malvales 700 bisa jadi teman andalan. Kapasitas 700 ml pas untuk kebutuhanmu sekaligus membantu mengurangi penggunaan botol plastik sekali pakai.

Tumbler ini dibuat dari material Ecozen + PP yang ramah lingkungan dan bebas BPA. Dilengkapi sistem penguncian dan karet penyegel agar tidak mudah bocor, Malvales 700 juga praktis digunakan dengan satu tangan serta memiliki handle lipat yang memudahkan dibawa ke mana pun aktivitasmu berjalan.

BELI MALVALES 700 DI SINI

4. Women Botoru 1L Bottle

Women Botoru 1L Bottle merupakan tumbler EIGER

Aktivitas yang padat menuntut perlengkapan minum yang praktis dan nyaman digunakan sepanjang hari. Tumbler EIGER Women Botoru 1L Bottle dirancang untuk menemani rutinitas harian, mulai dari bekerja, olahraga ringan, hingga aktivitas aktifmu lainnya.

Terbuat dari material Ecozen yang ringan, kuat, dan bebas BPA, botol minum ini aman digunakan setiap hari. Dilengkapi sedotan otomatis dengan tutup flip pelindung, penutup antibocor, serta pegangan yang ergonomis, Botoru 1L memudahkanmu tetap terhidrasi tanpa mengganggu kesibukan.

BELI WOMEN BOTORU 1L BOTTLE DI SINI

5. Junior Tally Bottle 500ML

Junior Tally Bottle 500ML merupakan tumbler EIGER

Menjaga asupan cairan sejak dini merupakan hal penting, terutama saat anak aktif belajar dan bermain. Tumbler EIGER Junior Tally Bottle 500ML dirancang untuk mendukung kebutuhan minum anak agar tetap nyaman dibawa ke sekolah maupun aktivitas sehari-hari.

Terbuat dari stainless steel bebas BPA dengan insulasi dinding ganda, botol ini mampu menjaga minuman tetap dingin hingga 12 jam dan hangat hingga 6 jam. Dilengkapi tutup antibocor, handle praktis, serta pilihan minum langsung atau menggunakan sedotan, Tally Bottle juga mudah dibersihkan dan aman disimpan di dalam tas.

JUNIOR TALLY BOTTLE 500ML DI SINI

Baca juga: 5 Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan, Tetap Fit dan Bugar!

6. Campergrowler 1.9L/64OZ

Campergrowler 1.9L/64OZ merupakan tumbler EIGER

Jika aktivitasnya berlangsung lama dan membutuhkan persediaan minum ekstra, tumbler EIGER Campergrowler 1.9L/64OZ siap jadi andalan. Kapasitas besarnya cocok dibawa saat camping, perjalanan jauh, atau menemani aktivitas harian tanpa perlu sering mengisi ulang.

Dilengkapi teknologi double wall vacuum insulated, tumbler ini mampu menjaga suhu minuman panas atau dingin hingga sekitar 12 jam. Pegangan di bagian atas dan samping membuatnya mudah dibawa, sementara material bebas BPA serta desain tangguh dan stylish menjadikannya nyaman digunakan di berbagai kondisi.

BELI CAMPERGROWLER 1.9L/64OZ DI SINI

7. Curl-Up 250 ml

Curl-Up 250 ml merupakan tumbler EIGER

Saat berlari atau melakukan aktivitas dengan intensitas tinggi, botol minum yang ringan dan ringkas perlu diprioritaskan. Untuk itu, gunakan tumbler EIGER Curl-Up 250 ml yang dirancang khusus agar kamu tetap terhidrasi tanpa mengganggu pergerakan.

Soft flask ini terbuat dari material TPU antimikroba yang membantu menjaga air tetap bersih, bebas BPA dan PVC. Desainnya fleksibel sehingga bisa dilipat saat tidak digunakan, dilengkapi penutup antibocor yang aman dibawa meski kamu terus bergerak aktif.

BELI CURL UP 250 ML DI SINI

8. Women Zernes Vacuum Bottle 1.0

Women Zernes Vacuum Bottle 1.0 merupakan tumbler EIGER

Menikmati minuman favorit saat pagi hari atau di tengah perjalanan tentu terasa lebih nyaman jika suhunya tetap terjaga. Tumbler EIGER Women Zernes Vacuum Bottle 1.0 hadir untuk menemani rutinitas harian hingga traveling dengan desain yang praktis dan fungsional.

Dilengkapi teknologi double-wall vacuum insulation, tumbler ini mampu menjaga minuman dingin maupun hangat hingga 6 jam. Terbuat dari bahan yang kuat, antikarat, dan bebas BPA, tumbler stainless ini juga dilengkapi handle nyaman serta tutup antibocor yang mudah digunakan saat beraktivitas.

BELI WOMEN ZERNES VACUUM BOTTLE 1.0 DI SINI

9. Kauki Tritan Bottle

Kauki Tritan Bottle merupakan tumbler EIGER

Saat beraktivitas di alam terbuka atau menjalani rutinitas harian, botol minum yang ringan dan aman tentu jadi kebutuhan penting. Tumbler EIGER Kauki Tritan Bottle dirancang untuk memberikan kemudahan minum kapan saja tanpa khawatir bocor.

Terbuat dari material Tritan yang tahan benturan dan bebas BPA, botol ini aman untuk kesehatan serta ramah lingkungan. Dilengkapi penutup antibocor, botol tumbler ini cocok dibawa saat camping, traveling, maupun digunakan sehari-hari.

BELI KAUKI TRITAN BOTTLE DI SINI

10. Selfoss Mini 300ML 

Selfoss Mini 300ML merupakan tumbler EIGER

Untuk kamu yang menyukai perlengkapan praktis dengan ukuran ringkas, tumbler EIGER Selfoss Mini 300ML bisa jadi pilihan pas. Ukurannya compact, mudah dibawa, dan cocok menemani aktivitas harian, traveling, hingga petualangan ringan.

Dilengkapi teknologi double wall vacuum insulated, tumbler minum ini mampu menjaga suhu minuman panas atau dingin hingga sekitar 12 jam. Terbuat dari stainless steel bebas BPA yang tahan lama, Selfoss Mini juga mudah disimpan di dalam tas atau digenggam saat bepergian.

BELI SELFOSS MINI 300ML DI SINI

Itu dia beberapa pilihan tumbler EIGER yang bisa kamu pilih untuk menunjang aktivitas harian sekaligus mendukung gaya hidup yang lebih peduli lingkungan. Tinggal sesuaikan dengan kebutuhanmu, apakah untuk ke kantor, olahraga, traveling, atau aktivitas outdoor lainnya.

Kalau ingin melihat langsung desain, ukuran, dan kualitas bahannya, kamu bisa datang ke EIGER Adventure Store terdekat untuk merasakan pengalaman belanja offline dan mencoba produknya secara langsung. 

Namun, jika ingin lebih praktis, kamu juga bisa belanja melalui website resmi EIGER atau aplikasi resmi EIGER di App Store dan Play Store. Cukup pilih tumbler favoritmu, lakukan pembayaran, dan tunggu pesanan sampai di rumah. Biasanya, ada promo dan diskon menarik yang sayang untuk dilewatkan. 

Jadi, tumbler EIGER mana yang akan menemani aktivitasmu berikutnya? Yuk, tentukan pilihanmu sekarang dan pastikan kebutuhan hidrasi tetap terpenuhi!

Baca juga: Wajib Dibawa, 5 Travel Kit Ramah Lingkungan agar Liburan Semakin Seru

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru