BerandaTips & TrickGreen & HealthyWaktu yang Pas untuk Jogging Beserta Tips dan Manfaatnya

Waktu yang Pas untuk Jogging Beserta Tips dan Manfaatnya

Jogging bisa jadi pilihan olahraga yang mudah dan minim biaya. Walau terlihat sederhana, memilih waktu yang pas untuk jogging bisa memengaruhi kinerja tubuh, pembakaran kalori, sampai kualitas tidur kamu.

Berikut panduan yang lebih lengkap supaya kamu bisa menyesuaikan jadwal lari dengan kondisi tubuh dan rutinitas harian.

Kapan Waktu yang Pas untuk Jogging?

Kapan Waktu yang Pas untuk Jogging

Eigerian bisa memilih waktu yang pas untuk jogging sesuai dengan preferensi dan kesibukan aktivitas di hari tersebut. Jika masih bingung baiknya pukul berapa, berikut adalah pilihan waktu yang bisa kamu pertimbangkan:

1. Pagi Hari (Sekitar 05.00–09.00)

Suhu udara masih sejuk dan kadar polusi lebih rendah. Lari pagi membantu mengatur ritme sirkadian, meningkatkan fokus, dan membuat kamu lebih produktif seharian. Bonusnya, sinar matahari pagi membantu produksi vitamin D dan membakar lemak lebih efektif.

2. Sore (Sekitar 16.00–18.00)

Banyak ahli menilai sore hari sebagai waktu terbaik untuk performa fisik. Diketahui saat sore tubuh berada di performa puncak, otot dan sendi lebih lentur, risiko cedera lebih kecil, dan detak jantung lebih stabil. Dengan begitu, energi yang tersisa setelah aktivitas seharian bisa dimanfaatkan untuk membakar kalori.

3. Malam Hari (Sekitar 19.00–21.00)

Jogging di malam hari bisa jadi pilihan bagi yang sibuk pagi sampai sore. Jogging malam membantu meredakan stres, menurunkan tekanan darah, dan membuat tidur lebih nyenyak. Namun, pastikan untuk memilih area jogging yang aman dan terang ya. Selain itu, pakai pakaian dengan elemen reflektif untuk memaksimalkan keamanan diri.

Durasi Jogging yang Baik

Total aktivitas aerobik yang disarankan adalah minimal 150 menit per minggu. Artinya, kamu perlu membagi waktu yang pas untuk jogging sesuai kondisi tubuh. Eigerian bisa membaginya seperti ini:

  • Pemula: 20–30 menit per sesi, 3–4 kali seminggu untuk adaptasi tubuh.
  • Tingkat menengah: 30–45 menit, 4–5 kali seminggu untuk meningkatkan stamina dan kebugaran jantung.
  • Tingkat lanjut: 45–60 menit, 5–6 kali seminggu bila sudah terbiasa dan ingin menjaga performa.

Selain memperhatikan durasi jogging, jangan lupa melakukan pemanasan dan pendinginan. Lakukan pemanasan setidaknya 5–10 menit sebelum lari dan pendinginan setelahnya supaya otot tidak kaku atau cedera.

Baca juga: Ingin Coba Interval Running? Ini Teknik, Jenis, dan Manfaatnya

Manfaat Jogging

Jogging memberi banyak manfaat untuk tubuh dan pikiran. Waktu lari yang berbeda bisa membawa efek yang juga berbeda. Berikut beberapa manfaat utamanya sesuai waktu yang pas untuk jogging:

  • Manfaat jogging pagi: Membantu mengatur metabolisme, memperbaiki suasana hati, meningkatkan fokus dan konsentrasi, membakar lemak lebih optimal, dan memperbaiki pola tidur.
  • Manfaat jogging di siang hari: Meningkatkan daya tahan tubuh, melatih adaptasi panas, dan membantu tubuh tetap aktif di jam rawan ngantuk.
  • Manfaat jogging sore: Meningkatkan kekuatan otot, memperbaiki kinerja paru-paru, mengurangi stres, dan memaksimalkan pembakaran kalori ketika suhu tubuh mencapai puncak.
  • Manfaat jogging malam: Menurunkan stres dan menenangkan pikiran setelah aktivitas padat, memperbaiki kualitas tidur, dan membantu pemulihan mental.

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Jogging

Biar lari terasa aman dan hasilnya maksimal, kamu perlu menyiapkan beberapa hal berikut:

1. Konsultasi Kesehatan

Kalau kamu punya riwayat jantung, tekanan darah tinggi, atau masalah sendi, sebaiknya cek kondisi ke dokter dulu. Dengan begitu, kamu bisa tahu batas aman dan tips khusus sebelum mulai jogging.

2. Pemanasan yang Cukup

Luangkan waktu sekitar 5–10 menit untuk peregangan dan gerakan ringan. Pemanasan akan membantu otot lebih lentur, sirkulasi darah lancar, dan risiko cedera berkurang.

3. Pakaian dan Sepatu yang Tepat

Eigerian, outfit olahraga juga bisa memengaruhi kenyamanan dan keamanan, lho. Jadi, kenakan baju yang menyerap keringat dan sepatu lari yang pas di kaki. Sepatu yang tepat akan mengurangi tekanan pada sendi, menjaga kenyamanan, dan mencegah cedera saat berlari.

4. Kondisi Cuaca

Selain outfit, penting juga untuk memperhatikan kondisi cuaca ketika akan berolahraga. Hindari lari pada saat panas terik atau hujan deras untuk mencegah dehidrasi maupun cedera.

5. Asupan Makanan

Sebelum lari, idealnya kamu perlu makan 1–2 jam sebelumnya. Ini bertujuan untuk memberi energi yang cukup tanpa rasa mual. Namun, hindari makan beberapa menit sebelum lari.

6. Hidrasi yang Cukup

Yang tidak kalah penting, pastikan kamu selalu minum air yang cukup sebelum, saat, dan setelah lari. Ini penting agar kamu tidak kekurangan cairan selama melakukan aktivitas fisik ini.

Baca juga: Manfaat dan 6 Tips Persiapkan Lari Cross Country yang Aman

Rekomendasi Jogging Gear dari EIGER Adventure

Biar sesi lari makin nyaman dan aman, pilihlah perlengkapan yang tepat. Jangan khawatir, EIGER punya beragam pilihan outfit dan aksesoris khusus olahraga yang ringan, cepat kering, dan tetap stylish buat kamu. 

Berikut beberapa perlengkapan lari yang bisa kamu jadikan andalan untuk menemani setiap langkahmu:

1. Airylight Men

Airylight Men

Salah satu kaos lari pria andalan dengan bahan ringan dan breathable. Airylight Men didesain agar cepat kering saat berkeringat sehingga membuat tubuh tetap nyaman selama jogging pagi atau siang.

2. Easy Glide Shorts

Easy Glide Shorts

Selain kaos, ada juga celana pendek fleksibel yang memudahkan gerak kaki tanpa hambatan. Easy Glide Shorts cocok dipakai untuk jogging pada lintasan rata maupun permukaan yang tidak rata.

3. Wallace Line Sleeveless

Wallace Line Sleeveless

Kalau kamu suka jogging di siang hari atau lari dengan intensitas tinggi, kaos tanpa lengan bisa jadi pilihan yang pas. Wallace Line Sleeveless didesain tanpa lengan sehingga gerak tangan bisa lebih leluasa dan keringat tidak terperangkap di dalam pakaian.

4. Xcelerate Belt 1FA

Xcelerate Belt 1FA

Xcelerate Belt 1FA adalah tas pinggang sporty yang serbaguna. Kamu bisa menggunakannya untuk menyimpan barang kecil seperti kunci, botol air mini, handphone, dan barang lainnya. Jadi, kamu tidak perlu repot membawa banyak barang di tangan saat jogging.

5. Women Naya Hijab Sport Sleeveless Top

Women Naya Hijab Sport Sleeveless Top

Women Naya Hijab Sport Sleeveless Top bisa jadi pilihan yang pas bagi kamu wanita berhijab yang ingin jogging dengan nyaman. Atasan tanpa lengan dengan kombinasi hijab sport ini dirancang agar tetap stylish dan fungsional saat lari.

Itulah pilihan waktu yang pas untuk jogging dan perlengkapan EIGER yang siap mendukung aktivitas lari kamu. Dengan gear yang pas, setiap langkah jadi lebih ringan, aman, dan menyenangkan di berbagai kondisi cuaca.

Kamu bisa langsung mampir ke EIGER Adventure Store terdekat untuk mencoba produknya atau konsultasi agar dapat perlengkapan yang pas sesuai preferensi kamu.

Belum sempat ke toko? Bukan masalah. Koleksi perlengkapan jogging EIGER juga bisa kamu lihat dan pesan lewat official website EIGER atau aplikasi EIGER Adventure di App Store dan Play Store

Cukup pilih produk yang kamu suka, pesan, bayar, dan perlengkapan favoritmu akan dikirim langsung ke rumah.

Nikmati juga berbagai promo online menarik dari EIGER. Yuk, segera belanja perlengkapan jogging dan olahraga lainnya di EIGER!

Baca juga: Ini Dia 6 Rekomendasi Aplikasi untuk Lari Terbaik 2025!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

DAFFACHRUZI AL MULTAZAM pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rizqal Fauzi Ramadhani pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Ridho Prabowo Subianto pada Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru